Kamis, 10 Desember 2015

PROSES PENCOBLOSAN SUARA DI PIYUNGAN BERLANGSUNG AMAN



Kapolsek Piyungan, Kompol Tri Pudjo Santoso mengungkapkan, secara umum pelaksanaan Pilkada Kabupaten Bantul pada hari Rabu, 9 Desember 2015 di wilayah Piyungan berjalan lancar, aman dan kondusif.

Hal itu bisa terlihat dari tingkat partisipasi pemilih yang antusias menggunakan hak pilihnya dan tidak ada kejadian menonjol yang ditemukan di lapangan. Situasi wilayah Piyungan pasca pemungutan suarapun tetap dalam keadaan aman dan kondusif.

Untuk di wilayah Kecamatan Piyungan sendiri, terdapat 93 TPS yang tersebar di 3 desa/kelurahan yaitu Desa Sitimulyo 32 TPS, Desa Srimartani 31 TPS dan Desa Srimulyo 30 TPS.

"Kita mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang mempunyai peranan besar dalam menjaga situasi keamanan sehingga tetap kondusif. Ini patut untuk diapresiasi. Siapapun yang menang nantinya, yang menang adalah seluruh Masyarakat Bantul. Semua harus menerima dengan lapang dada. Karena semua ini adalah pilihan Masyarakat Bantul sendiri," pungkas Kapolsek. (Sihumas Polsek Piyungan)