Senin, 31 Juli 2023

Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamantirto Sambangi Petugas Security Kampus UMY

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamantirto Bripka Agus SH menyambangi petugas Security di Kampus UMY, Kasihan, Bantul, Sabtu (15/7/2023).

Pada kesempatan itu Bhabinkamtibmas Bripka Agus memberikan pengarahan atau pembinaan kepada petugas Security agar meningkatkan kewaspadaan serta melakukan patroli di lingkungan kampus.

Selain itu, Bhabinkamtibmas Bripka Agus juga berpesan apabila ada hal-hal yang mencurigakan atau berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas agar segera melaporkan ke Kepolisian. (Humas Polsek Kasihan Polres Bantul)

Polsek Kasihan Gelar Patroli Dialogis

 

Demi menciptakan situasi kamtibmas, anggota Polsek Kasihan melaksanakan patroli dialogis dengan memberikan imbauan kamtibmas kepada warga masyarakat di wilayah Kapanewon Kasihan, Bantul, Sabtu (15/7/2023) malam.

Patroli dialogis tersebut dipimpin Panit Samapta Polsek Kasihan Aiptu Sumarna.

“Kami berikan imbauan secara langsung ke masyarakat agar lebih waspada terhadap segala bentuk aksi kejahatan maupun gangguan kamtibmas,” kata Aiptu Sumarna.

Sementara itu, Kapolsek Kasihan AKP Nandang Rochman SH MH menekankan kepada anggotanya untuk terus melakukan patroli dialogis, baik pagi, siang atau malam hari, yang mana dengan patroli secara rutin maka akan tercipta situasi yang aman dan kondusif.

“Dengan kamtibmas yang aman kondusif, diharapkan warga masyarakat bisa beraktivitas dengan lebih tenang dan nyaman,” tandasnya. (Humas Polsek Kasihan Polres Bantul)

Polsek Piyungan Lakukan Pengamanan Kirab Jodang Merti Dusun Kring Bintaran

 

Personel Polsek Piyungan beserta relawan dari RAPI, FPRB dan Banser melaksanakan pengamanan rute Kirab Jodang Kenduri Merti Dusun di Dusun Kring Bintaran, Srimulyo, Piyungan, Bantul, Minggu (16/7/2023) siang.

Dalam pengamanan tersebut dipimipin oleh Pawas Iptu Rudianto SH MH yang dilakukan sepanjang jalan yang dilalui peserta kirab dan di lokasi upacara Merti Dusun di Jalan Baru kawasan Industri, Payak.

Selain disaksikan warga masyarakat sekitar, acara tersebut juga dihadiri oleh Anggota DPRD Bantul Nur Yuni Astuti S.Sos S.H dan Mahmudin SE, Panewu Piyungan Muhammad Barried S.Sos MM, Lurah Srimulyo Drs. Wajiran, Bhabinkamtibmas Kalurahan Srimulyo Bripka Suwarno, Babinsa Serka Gunadi dan Pamong Kalurahan SrimulyoE.

Ediana selaku Ketua Panitia Merti Dusun mengucapkan terima kasih kepada tamu dan warga masyarakat undangan yang  telah hadir pada acara Kirab Jodang Merti Dusun Kring Bintaran.

“Kami ucapkan terima kasih kepada bapak ibu yang telah hadir dalam kegiatan kirab Jodang Merti Dusun ini, yang mana kegiatan ini beberapa lama tidak digelar karena adanya pandemi Covid-19,” tuturnya.

“Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara Merti Dusun Kring Bintaran ini berjalan lancar, baik turnamen bola voli, jalan sehat, pengajian, hiburan masyarakat seperti jahilan dan hari ini puncaknya Kirab Jodang dan Kenduri, serta nanti malam pagelaran wayang kulit,” imbuhnya.

Sementara itu, dalam sambutannya Panewu Piyungan Muhammed Barrier menyampaikan apreasinya atas digelarnya kegiatan tersebut.

“Kegiatan Merti Dusun adalah suatu kegiatan budaya luhur yang harus kita lestarikan, karena kegiatan ini sudah menjadi turun temurun dari nenek moyang kita. Dan Alhamdulilah, Kring Bintaran sudah melaksanakan kegiatan tersebut dengan sangat meriah,” ujar Panewu Piyungan.

"Selain melestarikan budaya, kegiatan ini juga sebagai wujud gotong royong, kerukunan dan kebersamaan warga sehingga akan tetap terjaga persatuan dan kesatuan,” tambanya.

Kegiatan dilanjutkan dengan doa bersama dan kenduri, serta pembagian sedekah kepada warga masyarakat. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)

Sambangi Obyek wisata, Petugas Patroli Polsek Bantul sampaikan pesan-pesan Kamtibmas

 

Patroli Dialogis Unit Samapta Polsek Bantul sambang Obyek Wisata di Taman Puspa Gading Tegaldowo Bantul yang mulai ramai dikunjungi warga terutama pada hari libur Sabtu dan Minggu.

Kepada warga pengunjung, petugas parkir dan pihak pengelola tempat wisata, Petugas patroli menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan diharapkan kerjasamanya dalam harkamtibmas khususnya di lingkungan tempat wisata, Sabtu (15/7)2023). (Humas Polsek Bantul Polres Bantul).
 

Polsek Kasihan laksanakan Patroli Perbankan Cegah Gangguan Kamtibmas

 

Berbagai upaya terus dilakukan untuk menciptakan situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kasihan salah satunya dengan mengintensifkan patroli secara rutin.

Seperti yang dilaksanakan anggota Polsek kasihan Dipimpin Panit Samapta IPDA Sigit Budi H dengan menyambangi obyek vital Bank BPD Kasongan  yang bertujuan agar para nasabah dan petugas bank merasa nyaman serta aman manakala mereka melihat ada polisi berpakaian seragam. Sehingga pelaku kejahatan maupun mereka yang berniat jahat akan berpikir ulang saat akan melakukan aksinya jika melihat keberadaan Polisi di lapangan, Sabtu (15/7/2023).

Ditempat terpisah Kapolsek Kasihan AKP Nandang Rochman SH MH  ingin ciptakan situasi aman dan nyaman di perbankan dan kami mengimbau kepada nasabah yang sedang mengambil uang tunai agar berhati-hati dan waspada," ujarnya

“Setiap hari  personel terus menggelar patroli rutin  di  tingkat Polsek, dimana tujuannya agar wilayah hukum Kapanewon Kasihan aman dan kondusif," katanya

"Patroli ini merupakan salah satu tugas anggota Kepolisian dalam struktural kehidupan masyarakat yaitu sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat dan penegak hukum yang mempunyai tanggung jawab khusus untuk memelihara ketertiban masyarakat dan menangani kejahatan sehingga masyarakat akan merasa aman, nyaman dan terayomi," bebernya.

"Patroli ini digelar untuk mempersempit ruang gerak tindak kriminalitas yang meresahkan masyarakat serta mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah Kapanewon Kasihan," sambungnya

"Harapannya dengan adanya patroli rutin ini masyarakat saat melakukan aktifitas tidak merasa was-was dan khawatir segala bentuk aksi kejahatan," pungkasnya
 

Unit Binmas Polsek Piyungan Laksanakan Binluh di Dusun Tambalan

 

Polsek Piyungan melalui Unit Binmas melaksanakan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) tentang pencegahan penyalahgunaan narkoba di Dusun Tambalan Srimartani Piyungan Bantul, Sabtu (15/7/2023) malam.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kanit Binmas AKP Moh Widayadi Sanani beserta anggotanya, Ketua RT 04, 05, 06 Dusun Tambalan, Tokoh Masyarakat dan Pemuda-pemudi Dusun Tambalan.

Dalam kesempatannya, Kanit Binmas Polsek Piyungan AKP Widayadi menjelaskan tentang bahaya penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang yang disinyalir cukup marak di kalangan generasi muda dewasa ini.

Selain itu, juga di sampaikan tentang pencegahan penyalahgunaan narkoba dikalangan remaja diantaranya agar selektif dalam pergaulan, memperkuat iman/ spiritual agama dan yang terakhir jangan sekali-kali untuk mencoba, ujar AKP Widayadi.

Kanit Binmas berharap dengan adanya kegiatan penyuluhan seperti ini masyarakat akan lebih peka dan berani melawan terhadap peredaran narkoba yang dampaknya akan merusak generasi penerus bangsa ini. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul) 

Unit lantas Polsek Sedayu Laksanakan Ops Patuh Progo 2023

 

Unit lantas Polsek Sedayu yang di pimpin oleh AKP Sarijan melaksanakan ops patuh progo 2023 di simpang 4 Sedayu, Bantul, Minggu (16/7/2023)

Operasi patuh progo 2023 tersebut merupakan operasi rayon barat gabungan antara Polsek Sedayu, Polsek Kasihan dan Polsek Sewon.

Dalam operasi tersebut dilakukan pembentangan spanduk himbauan tertib berlalu lintas dan penindakan pelanggaran yang kasat mata.

"Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan," ucap AKP Sarijan. (Humas Polsek Sedayu) 

Polsek Sedayu Pengamanan Bola Voli Argodadi Cup

 

Personel Polsek Sedayu di pimpin oleh Aiptu Baryadi melaksanakan pengamanan pertandingan bola voli di Dusun Kadibeso Argodadi, Sedayu, Bantul, Sabtu (15/7/2023) malam.

Pertandingan bola voli tersebut dalam rangka Argodadi Cup 2023.

Selain melaksanakan pengamanan, Aiptu Baryadi juga menyampaikan imbauan kepada pengunjung agar tetap waspada dan menjaga ketertiban dalam menonton.

Yang bertanding pada malam tersebut yakni tim Dewata Dumpuh VS Gajayana  B dimenangkan oleh tim Gajayana B dan tim Brongkol VS Gajayana A dimenangkan oleh tim Brongkol.

Selain dari Polsek Sedayu, pengamanan juga di lakukan oleh Babinsa Argodadi, Linmas dan Fordam Argodadi sehingga kegiatan dapat berlangsung secara aman terkendali. (Humas Polsek Sedayu)

Panit Reskrim Polsek Sedayu Hadiri Giat Gerakan Anti Stunting Aksi Bergizi

 

Panit  Reskrim Polsek Sedayu Aiptu Umar menghadiri kegiatan Gerakan Anti Stunting Aksi Bergizi di SMP Negeri 1 Sedayu, Bantul, Sabtu (15/7/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Panewu Sedayu, Puskesmas Sedayu 1, Danramil Sedayu, Kepsek SMP Negeri 1 Sedayu serta siswa kelas 7 SMP Negeri 1 Sedayu.

Kegiatan gerakan anti stunting aksi bergizi tersebut diisi dengan acara senam bersama, sarapan dan minum pil penambah darah yang kemudian dilanjutkan penyuluhan dan edukasi yang di sampaikan oleh kepala puskesmas Sedayu 1.

Kepala puskesmas Sedayu 1 dr. Seta Nurhayati Mularum M. Sc. menyampaikan materi pentingnya gizi untuk tubuh manusia dari sejak usia dini agar terhindar dari stunting.

"Mari cukupi kebutuhan gizi kita dengan makan makananyang cukup gizi serta berolahraga secara rutin,” ucapnya. (Humas Polsek Sedayu)  
 

Kapolres Bantul Tutup Turnamen Voli Kapolres Cup Tahun 2023

 

Kapolres Bantul, AKBP Michael R. Risakotta, resmi menutup Turnamen Bola Voli Kapolres Cup tahun 2023 dalam rangka Hari Bhayangkara ke 77 di Lapangan Bola Voli Dusun Gulon, Srihardono, Pundong, Sabtu (15/7/23) malam.

Turnamen yang memperebutkan piala bergilir Kapolres Bantul ini, dilaksanakan selama tiga minggu dari tanggal 22 Juni sampai 15 Juli 2023 dan mempertemukan perwakilan dusun se- DIY.

Acara penutupan menghadirkan pertandingan final yang mempertemukan tim bola voli Mondholiko melawan tim bola voli GEMMA Methuk Kretek.

Mondholiko akhirnya keluar sebagai juara dan berhak atas piala bergilir Kapolres Bantul usai mengandaskan lawannya di parta puncak dengan skor 3-2.

Sementara pada perebutan juara 3, tim bola voli Bhayangkara Polres Bantul harus mengakui keunggulan tim bola voli Cembing dengan skor 2-3. Bhayangkara harus puas menempati peringkat ke-4.

Dalam kesempatannya, Kapolres Bantul memberikan apresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada para peserta yang sudah berpartisipasi dan para panitia yang telah sukses menyelenggarakan turnamen tersebut.

“Saya juga berharap, agar nanti dapat mengadakan event seperti ini, agar dapat menjadi wadah bagi para atlet Kabupaten Bantul,” ujarnya.

“Siapapun yang kalah dan menang itu hal biasa yang paling penting selalu menjunjung tinggi sportifitas dan terus menjaga tali silaturahmi,” katanya.

Menurutnya, kompetisi ini dilaksanakan selain untuk memasyarakatkan olahraga juga diselenggarakan untuk mempererat tali silaturahmi serta rangkaian peringatan Hari Bhayangkara Ke 77.

Kapolres juga mengucapkan selamat kepada para pemenang.

“Kepada tim yang belum berhasil, terus berlatih dan raih yang terbaik untuk turnamen yang akan datang,’’ tutupnya.
 

Jaga Keharmonisan Dengan Warga, Bhabinkamtibmas Panggungharjo, Sambang Warga Cabean

 

Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas selalu kondusif dan aman sekaligus sebagai sarana silaturahmi dengan berbagai elemen yang ada di masyarakat, Bhabinkamtibmas Panggungharjo Bripka Mulyadi sambang warga diwilayah yang menjadi binaan dan berikan himbauan kamtibmas, Jumat (14/07/2023), siang.

Bhabinkamtibmas Panggungharjo usai melaksanakan sambang mengatakan bahwa pelaksanaan sambang dan silaturahmi dengan warga di kalurahan yang menjadi binaan ini penting, guna membangun sinergitas dan kemitraan antara anggota Polri dan masyarakat.

“Kegiatan sambang warga tersebut sangat penting dan efektif kerena bisa bertemu langsung dengan warganya sehingga bisa menggali informasi yang berkembang di lingkungan masyarakat terkait perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.” Jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut Bripka Mulyadi memberikan pesan Kamtibmas kepada warga agar ikut menjaga Keamanan dan saling menjaga kerukunan antar warga agar terciptanya keharmonisan dan menjalin kekeluargaan antar warga.

Harapannya,mari kita tingkatkan keamanan dan kerukunan sesama masyarakat, kepada masyarakat agar tidak terpengaruh oleh berita hoax yang tidak jelas sumbernya dan mari kita tangkal paham radikalisme.

“Bagi warga apabila ada yang melihat atau mengetahui adanya suatu hal yang bisa menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas hendaknya segera untuk menghubungi Bhabinkamtibmas atau melapor ke Polsek terdekat, supaya dapat segera diantisipasi sedini mungkin.” tutupnya.

Dekatkan Diri Dengan Warga, Samapta Polsek Sewon Laksanakan Patroli Dialogis

 

Menjalin komunikasi dan pendekatan diri dengan masyarakat merupakan salah satu upaya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. salah satunya dilakukan dengan kegiatan patroli sambang.

Patroli Samapta Polsek Sewon yang dipimpin oleh Aipda Heru Sutopo memimpin patroli sambang dialogis dengan warga binaan di wilayah Sewon, Jumat (14/07/2023),siang.

“Patroli dan sambang dialogis yang dilakukan hari ini salah satu tujuannya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Patroli ini dilakukan agar terjalin komunikasi yang baik antara warga dan Kepolisian, sehingga dapat mengetahui perkembangan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sewon,” kata Aiptu Heru Sutopo

Sesuai arahan dan instruksi Kapolsek Sewon AKP Hanung Tri W SH M.Si yang menyampaikan bahwa sudah tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri melaksanakan patroli guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman, kondusif dan menjalin kedekatan dengan masyarakat.

Arus Lalulintas Padat, Anggota Lalulintas Polsek Sewon Laksanakan Pemantauan Arus Lalulintas

 

Tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri adalah menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Oleh karena itu Kapolsek Sewon AKP Hanung Tri W SH M.Si mewajibkan anggotanya setiap pagi dan sore memberikan Pelayanan di jalan raya kepada pemakai jalan raya berupa pengaturan arus lalulintas agar tercipta ketertiban dan keamanan dijalan raya.

Hal ini seperti yang telah di laksanakan oleh personil Pos Pol Druwo, Polsek Sewon yang terletak di simpang empat Druwo, yang melaksanakan pemantauan arus lalulintas pagi dengan tujuan untuk menghindari terjadinya lakalantas serta kemacetan lalu lintas. Sabtu (15/07/2023), pagi.

Panit 1 unit lalulintas Polsek Sewon Ipda Makruf menyampaikan kehadiran Polisi ditengah tengah masyarakat sebagai bentuk pengabdian, pelaksanaannya saat jam – jam sibuk terutama saat pagi hari sangat dibutuhkan, salah satunya yang di gelar oleh Pos Pol Druwo, dimana setiap hari pagi maupun sore melaksanakan pemantauan dan pengaturan lalulintas di 2 titik antara lain simpang empat Druwo dan Simpang empat Wojo yang masuk wilayah hukum Polsek Sewon, ungkapnya.

"Kegiatan pos akhir ini dilakukan secara rutin dengan maksud dan tujuan mengurai dan mencegah kemacetan agar masyarakat dapat menikmati kelancaran arus lalu lintas dalam kepulangan aktifitas kerja,” jelas Ipda Makruf. (Humas Polsek Sewon)
 

Cegah Tindak Kejahatan Malam Hari Polsek Sewon Tingkatkan Patroli Malam

 

Personel Samapta Polsek Sewon Polres Bantul melaksanakan patroli malam hari untuk mengantisipasi tindak kriminalitas, Patroli dilaksanakan secara mobile dengan menyasar beberapa titik lokasi yang di anggap rawan, Sabtu (15/07/2023) dinihari.

Panit 1 Samapta Polsek Sewon Ipda Jedik Praptowo disela melaksanakan patroli mengatakan, patroli malam hari tersebut dilakukan untuk memonitoring kegiatan masyarakat sekaligus mengantisipasi gangguan kamtibmas.

”Petugas melaksanakan patroli dialogis untuk mengantisipasi kejahatan konvensional C3 (curas, curat, dan curanmor) sehingga hadirnya Polri di tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” kata Ipda Jedik.

Patroli diarahkan ke tempat rawan dan sesekali petugas juga menyambangi warga yang kebetulan sedang ronda ataupun sedang beraktivitas.

“Giat Patroli rutin malam hari dilaksanakan pada saat jam rawan guna mencegah terjadinya tindak pidana dikapanewon Sewon," pangkasnya.
 

Pasukan Pedang Pora Sambut Kapolres Bantul Baru, Kereta Kencana Antar Kapolres Bantul Lama

 

Jabatan Kapolres Bantul mulai Jumat (15/7/2023) dipercayakan kepada AKBP Michael R. Risakotta untuk menggantikan AKBP Ihsan yang mendapat tugas baru sebagai Kabagbinkar Ro SDM Polda DIY.

Kedatangan Kapolres Bantul yang baru bersama istri pertama kali memasuki halaman Mako Polres Bantul sudah ditunggu Kapolres yang lama.
Setelah dilakukan penghormatan pengalungan bunga, Kapolres disambut pasukan Pedang Pora serta pejabat di lingkungan Polres Bantul.

Selanjutnya, AKBP Ihsan menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Bantul, Forkompimda serta seluruh jajaran di Polres Bantul.

Ia berpesan kepada selauruh anggota Polres Bantul, untuk membantu Kapolres Bantul yang baru.

“Agar anggota tetap membantu Kapolres yang baru sebagaimana saat saya masih menjabat,” katanya saat apel terakhir di Mapolres Bantul, Sabtu (15/7/2023).

Tak lupa AKBP Ihsan juga memohon maaf atas segala kesalahan selama menjabat sebagai Kapolres Bantul selama 2 tahun lebih, sejak 11 Juni 2021.

“Sebagai manusia biasa yang banyak kekurangannya, kami mohon maaf atas kesalahan baik yang saya sengaja maupun tidak,” ungkapnya.

Sementara itu, AKBP Michael sangat mengapresiasi kepada AKBP Ihsan atas prestasi yang sudah dicapai ketika menjabat sebagai Kepolres Bantul yang telah meraih WBK dan akan berupaya melanjutkan untuk mencapai WBBM.

“Saya tidak akan segan-segan minta petunjuk, bimbingan serta arahan kepada AKBP Ihsan untuk melanjutkan tampuk kepemimpinan Polres Bantul ke depan,” tandasnya.

Setelah menjabat Kapolres Bantul, AKBP Ihsan digantikan AKBP Michael R. Risakotta.

Sebagai bentuk penghormatan, Polres Bantul menggelar kegiatan upacara Farewell And Welcome Parade Kapolres Bantul di Mapolres setempat.

AKBP Ihsan dilepas dengan mengendarai kereta kencana yang ditarik dan dikawal oleh pasukan bregodo anggota Polres Bantul.


Unit Lantas Polsek Srandakan Adakan Kegiatan Police Goes To School di SMP Negeri 2 Srandakan

 

Unit Lantas Polsek Srandakan dipimpin Kanit Lantas Iptu Bardiyana mengadakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan dengan materi tertib berlalu lintas kepada siswa-siswi di SMP Negeri 2 Srandakan, Bantul, Jumat (14/07/2023).

Kegiatan tersebut dikemas dalam program Police Goes to School, yakni program yang digagas Polri untuk memberikan pendidikan di sekolah oleh anggota Polri. Antara lain melalui metode sosialisasi, ceramah, seminar, dan metode lainnya.

Disamping itu, Police Goes to School dilaksanakan sebagai upaya memupuk kedekatan dengan masyarakat khususnya para pelajar.

Police Goes To School juga bertujuan untuk menanamkan budaya tertib berlalu lintas pada kalangan pelajar. (Humas Polsek Srandakan Polres Bantul)

Polsek Srandakan Berikan Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba di SMP Negeri 1 Srandakan

 

Polsek Srandakan menggelar sosialisasi bahaya penyalahgunaan Narkoba kepada siswa-siswi di SMP Negeri 1 Srandakan, Bantul, Jumat (14/7/2023).

Sebagai narasumber Panit Binmas Polsek Srandakan Aiptu Yus Ediyanto dan Aiptu Azhar Mustaqim.

Aiptu Yus Ediyanto mengungkapkan, kegiatan sosialisasi ini digelar dengan tujuan untuk memberikan pemahaman dan informasi yang luas tentang bahaya dari penyalahgunaan Narkoba.

Ia juga mengapresiasi yang tinggi kepada SMP Negeri 1 Srandakan yang telah menunjukan komitmen kuat untuk melaksanakan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba (P4GN), melalui ikrar anti Narkoba. (Humas Polsek Srandakan Polres Bantul)

Anggota Samapta Polsek Kasihan laksanakan Pos Pagi

 

Anggota Unit Samapta Polsek Kasihan melaksanakan kegiatan rutin pos pagi sebagai salah satu wujud pelayan kepada masyarakat di penggal-penggal jalan yang dianggap rawan terjadinya laka lantas.

"Kegiatan rutin pos pagi dengan pengaturan lalu lintas dan membatu menyeberangkan warga," kata Kapolsek Kasihan AKP Nandang Rochman SH MH  saat ditemui di ruang kerjanya usai memimpin pos pagi, Jumat (14/7/2023).

Lebih lanjut, kegiatan pos pagi bertujuan untuk terciptanya kamseltibcar lantas disaat masyarakat mulai beraktivitas pagi.

"Kami menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar tetap berhati-hati, patuhi rambu-rambu lalu lintas serta melengkapi diri dengan kelengkapan yang sebagaimana diatur dalam undang-undang yang berlaku," pungkas Kapolsek Kasihan.
 

Polsek Imogiri Gelar Safari Jumat di Masjid Nurul Ummah Dusun Numpukkan

 

Bertempat di Masjid Nurul Ummah Dusun Numpukkan Kalurahan Karangtengah Kapolsek Imogiri Polres Bantul Kompol Suharno MKom, CEH, CHFI, bersama , Kasi, Bhabinkamtibmas dan anggota kembali melaksanakan safari sholat, Jumat (14/7/2023).

Silaturahmi Polsek Imogiri ke masjid masjid wilayah Kapanewon ini  kemas dalam program Curhat Jumat dengan maksud dapat  melihat langsung situasi keadaan wilayah  serta dapat menerima usulan / curhat dari  jamaah dan warga masyarakat

Dalam kesempatan itu Kapolsek Imogiri  setelah melaksanakan sholat jumat berjamaah bersama anggotanya di beri kesempatan untuk memberi sambutan kepada para jamaah.

Kapolsek Imogiri  mengucapkan banyak terima kasih atas diterimanya Polsek Imogiri untuk ikut sholat di masjid Nurul Ummah ini

Selain itu Kapolsek juga memberikan gambaran situasi kamtibmas wilayah Hukum Polsek imogiri saat ini.

Pada akhir kegiatan  Kapolsek memberikan tali asih kepada takmir masji berupa Tikar dan sembako dan diterima takmir masjid.Muntaha S. Pd.

Kapolsek Imogiri Jadi Narasumber di SMPN 2 Imogiri

 

Kapolsek Imogiri Polres Bantul Kompol Suharno MKom, CEH, CHFI  menjadi narasumber di SMPN 2 Imogiri, Jumat (14/7/2023) pagi.

Kapolsek Imogiri menjadi nara sumber ini atas permintaan Kepala Sekolah Bpk. Kusnandi M. Pd dalam rangka M kegiatan masa pengenalan lingkungan Sekolah (MPLS) bagi peserta didik tahun ajaran 2023/2024.

Kapolsek Imogiri  memberikan materi tentang pencegahan dan penanggulangan kenakalan/kekerasan di lingkungan sekolah.

Hadir dalam kegiatan Kepala sekolah , staf guru pembimbing serta siswa siswi murid kelas VII  sekitar 100 murid. (Humas Polsek Imogri)

Kapolsek Srandakan Sumbang Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa di Dusun Klurahan

 

Kapolsek Srandakan Kompol Gunardi Tejamurti SH MH menyumbang material berupa semen untuk membantu pembangunan Masjid At Taqwa di Dusun Klurahan, Trimurti, Srandakan, Bantul, Jumat (14/7/2023).

Penyerahan bantuan berupa 30 sak semen tersebut langsung diberikan kepada pihak panitia pembangunan Masjid At Taqwa.

“Semoga apa yang kami berikan ini dapat membantu dan mempercepat proses pembangunan,” ujarnya. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Panit Samapta Bantu Penyebrangan Jamaah Sholat Jumat Masjid Dakwah Padokan

 

Panit Samapta Polsek Kasihan Aiptu Sumarna  melaksanakan pengamanan sekaligus membantu penyebrangan Jamaah Masjid Dakwah , yang berlokasi di Jalan Bibis Padokan Tirtonirmolo Kasihan Bantul, Jumat (14/07/2023).

Menurut Aiptu Sumarna, banyaknya warga masyarakat yang melaksanakan sholat jumat di Masjid Dakwah Padokan , terutama sholat jumat, sehingga. jamaah membludak sampai luar masjid ungkapnya.

Panit Samapta  tersebut juga menambahkan masjid Dakwah Padokan  terletak persis di Jalan Bibis  sehingga banyak jamaah yang mampir untuk ikut sholat.  Untuk itu, ia bersama-sama dengan petugas dari masjid, melaksanakan penyebrangan dan pengaturan lalulintas serta pengaturan parkir kendaraan jamaah

"Banyak jamaah ketika menuju masjid untuk melaksanakan sholat Jumat berjamaah, menyebrang jalan, sehingga rawan akan kecelakaan," ungkap Aiptu Sumarna.

Kapolsek Kasihan AKP Nandang Rochman SH MH menyampaikan sudah menjadi kewajiban bagi anggota Polri  yang memang dituntut kehadirannya di tengah tengah warganya, dengan demikian akan tercipta kedekatan antara warga dengan Polisi.

Patroli Polsek Kasihan lakukan Sambang ke Satpam Perumahan Berikan Pesan Kamtibmas

 

Demi antisipasi tindak kejahatan dan kriminalitas, personel Samapta Polsek Kasihan melaksanakan Patroli Sambangi masyarakat di perumahan Sumberbaru Land  Bangunjiwo Kasihan Bantul, Dalam patroli tersebut personel mengungkapkan selain melakukan komunikasi dengan petugas keamanan juga memberikan himbauan kamtibmas kepada Petugas Satuan Pengamanan Perumahan untuk selalu menjalankan tugasnya dengan baik, Jumat  (14/07/2023).

Panit samapta Aiptu Sumarna  memberikan pesan kamtibmas kepada petugas kemanan  yang sedang jaga Mari kita bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas di lingkungan kerja yang aman dan kondusif, jika ada hal-hal yang mencurigakan segera laporkan ke kami.

Kapolsek Kasihan AKP Nandang Rochman SH MH ditemui terpisah mengatakan Kehadiran anggota Patroli dalam kegiatan sambang selain bertujuan sebagai tindakan Preventif juga sebagai sarana menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, karena tak jarang pula masyarakat melaporkan adanya kerawanan yang biasanya terjadi di wilayah sekitarnya.

”Kegiatan patroli dilakukan agar masyarakat merasakan kehadiran pihak kepolisian ditengah-tengah masyarakat sehingga kehadirannya dirasakan dan terciptanya perasaan aman,” kata Kapolsek Kasihan AKP Nandang Rochman SH MH.
 

Bhabinkamtibmas Polsek Bantul Ikut Kegiatan PSN

 

Kegiatan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) digelar di wilayah Kapanewon Bantul, Bantul, Jumat (14/7/2023).

Bhabinkamtibmas Polsek Bantul turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Kegiatan PSN juga melibatkan petugas dari Kapanewon Bantul, Puskesmas, Pamong serta Kader Kesehatan.

Diharapkan dengan kegiatan PSN dapat mencegah perkembangbiakan nyamuk aedes aegypti penyebab penyakit demam berdarah. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)

Jaga Kamtibmas Kondusif, Polsek Kasihan Gelar Patroli

 

Untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman kondusif, Polsek Kasihan menggelar patroli rutin di wilayah Kapanewon Kasihan, Bantul, Kamis (13/7/2023).

Patroli kali ini dipimpin oleh Ipda Sigit Budi dengan memberikan pesan-pesan dan imbauan kamtibmas kepada warga masyarakat.

Sementara itu, sasaran patroli antara lain perkantoran, perbankan dan ATM, SPBU serta pemukiman warga. (Humas Polsek Kasihan Polres Bantul)

Personel Polsek Imogiri Ikut Kegiatan Olahraga Bersama Instansi

 

Personel Polsek Imogiri mengikuti kegiatan senam bersama Forkopim Kapanewon Imogiri dan instansi samping di halaman Kalurahan Karangtalun, Imogiri, Bantul, Jumat (14/7/2023) pagi.

Kegiatan senam bersama yang  diselenggarakan oleh Pemerintah Kapanewon Imogiri yang rutin digelar setiap bulan sekali.

Kegiatan olahraga bersama disamping untuk menjaga kebugaran tubuh, juga menjadi ajang silahturahmi dan sinergitas antar instansi. (Humas Polsek Imogiri Polres Bantul)

Kanit Binmas Polsek Banguntapan Hadiri Pembinaan dan Pembentukan Jaga Warga

 

Kanit Binmas Polsek Banguntapan AKP Sarim bersama Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamanan Aiptu Setyo prabowo menghadiri pembinaan dan pembentukan Jaga Warga di Kalurahan Tamanan, Banguntapan, Bantul, Jumat (14/7/2023).

Hadir di antaranya Jogoboyo Tamanan, Dukuh dan Ketua RT se Kalurahan Tamanan.

Pembentukan Jaga Warga pada setiap Kalurahan sebagai upaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, menumbuhkan kesadaran warga dalam menjaga keamanan lingkungan. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Bhabinkamtibmas Kalurahan Jagalan Hadiri Kegiatan Bimtek Jaga Warga

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Jagalan Aiptu Muh Syarifudin menghadiri kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Jaga Warga Kalurahan Jagalan, di Ruang Rapat Kalurahan Jagalan, Banguntapan, Bantul, Kamis (13/7/2023).

Hadir di antaranya Lurah Jagalan Drs. Kaharuddin Noor bersama Jogoboyo Arif Indarwanto SE, Dukuh dan Ketua RT.

Kegiatan tersebut untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal.

Sebagai narasumber Pamong Kelurahan Jagalan Arif Indarwanto bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Muh Syarifudin. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Takziah Warga Masyarakat Yang Meninggal Dunia

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Aipda Amat Riyadi SH melaksanakan takziah meninggalnya warga di Dusun Karangmojo Rt.06, Trirenggo, Bantul, Jum'at (14/7/2023).

Warga yang meninggal dunia yaitu almarhum Bpk.Suwardi Harjo Utomo pada usia 75 tahun.

Kepada keluarga almarhum, Bhabinkamtibmas Aipda Amat Riyadi SH menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya almarhum. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Sabdodadi Jamaah Salat Jum'at Bersama Warga

 

Bhabinkamtimas Kalurahan Sabdodadi (Polsek Bantul) Aiptu Moh Riyadi melaksanakan giat Safari Salat Jum'at bersama warga masyarakat di Masjid Al Huda Neco Kidul Sabdodadi Bantul, Jum'at (14/7/2023).

Pada pelaksanaan Salat tersebut, Aiptu Moh Riyadi sebagai Imam dan Khotib.

Dengan kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat, diharapkan dapat dirasakan oleh warga dan tercipta situasi wilayah yang aman dan kondusif, sehingga warga masyarakat bisa dengan tenang dalam menjalankan ibadah. Tampak jamah dengan hikmat mendengarkan khotbah Salat Jumat yang disampaikan oleh Aiptu Moh Riyadi.

Usai Salat Jum'at, dilanjutkan dialog untuk mempererat silaturahim bersama jamaah/warga, serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, menghimbau untuk kebersamaan dalam harkamtibmas. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
 

Panit Binmas Polsek Kasihan Laksanakan Binluh di MTs Al Hadi II Kalirandu

 

Kanit Binmas Polsek Kasihan AKP Sumarjono  melaksanakan giat pembinaan dan penyuluhan   kepada siswa MTs Al Hadi II Kalirandu Bangunjiwo Kasihan Bantul, Jumat  (14/7/2023).

Pada kesempatan tersebut, Panit Binmas Polsek Kasihan Aiptu Sutrasno beserta Bhabinkamtibmas Desa Bangunjiwo Bripka Siswantoro   memberikan materi tentang Etika Berlalulintas  dan kenakalan remaja lainnya.

“Kami berharap dengan pembinaan dan penyuluhan ini, para pelajar dapat memahami Etika Berlalulintas dan diharapkan juga para pelajar di wilayah Kapanewon Kasihan Khususnya MTs Al Hadi II Kalirandu  bisa menjadi pelajar yang berprestasi ” Ucap Panit Binmas Polsek Kasihan.

Ditempat terpisah Kapolsek Kasihan AKP Nandang Rochman SH MH  menyampaikan” Agar para pelajar atau remaja dapat memahami Etika berlalu lintas serta dapat memfilter segala jenis informasi yang didapat dari sosial media sosial dan jangan pernah lakukan pergaulan bebas yang mengarah ke porno aksi dan pornografi dikalangan remaja.

“Hindari penggunaan narkoba dikalangan remaja dengan memperkuat iman dan taqwa serta mengisi waktu luang dengan kegiatan-kegiatan yang Positif ," ucap Kapolsek.
 

Sabtu, 29 Juli 2023

Kisah Buruh Serabutan Mengikuti Pendidikan Polisi, Sebelum Ikut Seleksi Sempat Menjadi Petugas Dekor Manten, Jualan Burjo Dan Mencari Rongsokan

Menjadi Polisi adalah cita-cita Dafit sejak kecil, pemuda yang memiliki nama lengkap Dafit Dwi Dita Prabowo, adalah putra dari Bapak Suprihatin yang berprofesi sebagai petani dengan Ibu  Sudarmi di Playen Gunungkidul. Akhirnya cita-cita untuk dapat mengikuti Pendidikan Bintara Polisi  dapat diraihnya di tahun 2023, setelah dua kali mengikuti seleksi Penerimaan Bintara Polri.

Dafit yang sebelum mengikuti seleksi penerimaan bintara polisi adalah siswa yang berprestasi dan sangat ulet, lulus dari SMAN 1 Tanjungsari (SBO) Sekolah Berbasis Olahraga Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Dafit mencoba mendaftar di tahun 2022 namun belum berhasil, hingga keseharian dafit manfaatkan membantu orangtua diladang, dan bekerja serabutan, mulai dari merosok barang bekas, jualan Burjo di daerah Yogyakarta  hingga ikut menjadi tenaga dekorasi pengantin di usaha milik Bapak Kidin tetangganya.

Dibalik sosoknya yang ulet dan sederhana, Dafit memiliki prestasi yang patut dibanggakan, Dafit pernah meraih Juara 3 POPDA Tenis Lapangan tahun 2018, Juara 1 O2SN Tenis Lapangan tahun 2018, Juara 3 POPDA Tenis Lapangan tahun 2019 dan Juara 1 KEJURKAB Tenis lapangan tahun 2020.

Dan tepat pada hari rabu tanggal 19 Juli 2023, secara resmi Polda DIY mengumumumkan Dafit dinyatakan Lulus dan Lolos Seleksi Penerimaan Bintara Polri dan berhak mengikuti Pendidikan di SPN Selopamioro Imogiri Bantul DIY bersama rekan-rekan lain yang dinyatakan Lulus dan Lolos.

Rasa haru dan bahagia tampak pada orangtua Dafit sujud syukur sebagai bentuk syukur, Suprihatin mengatakan" Kami sangat bersyukur Dafit bisa ikut pendidikan Polisi, semua karena rezeki Sang Pencipta, semoga Dafit bisa menjalankan pendidikan dengan baik dan menjadi polisi untuk mengangkat orang tuanya yang tidak mampu ini seperti layaknya orang lain.”

Kabid Humas Polda DIY Kombes. Pol. Nugroho Arianto, S.I.K., M.H., kepada pewarta menyampaikan kisah diatas semoga menginspirasi generasi muda untuk mengisi kegiatan yang positif dan bersemangat untuk mencapai cita-cita. “Pungkasnya

 

Jumat, 28 Juli 2023

Anggota Polsek Banguntapan Laksanakan Pengamanan Kegiatan Pameran di JEC

 

Anggota Polsek Banguntapan melaksanakan pengamanan pameran Government Procurement and Expo 2024 di Gedung JEC, Banguntapan, Bantul, Kamis (13/7/2023).

Pameran berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 12 - 14 Juli 2023. Pameran mayoritas berupa produk kemajuan tekhnologi terkini dan ramah lingkungan.

Selama kegiatan berlangsung, anggota Polsek Banguntapan melaksanakan pengamanan untuk memberikan rasa aman dan nyaman pengunjung. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Polsek Bantul Giat Safari Salat Jum'at Dilanjutkan Curhat Bersama Jamaah Masjid Al Barokah Manding

 

Kapolsek Bantul AKP Riyan Permana Putra,S.I.K.,M.H. bersama anggota melaksanakan giat Safari Salat Jum'at bersama warga masyarakat di Masjid Al Barokah Manding Trirenggo Bantul, Jum'at (14/7/2023).

Pada pelaksanaan Salat tersebut, sebagai Imam dan Khotib Ipda Zaenal Mustaqim (Panit Binmas Polsek Bantul).

Usai Salat Jum'at, dilanjutkan dialog dan curhat kamtibmas dengan petugas Takmir Masjid, jamaah/warga, serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, menghimbau untuk kebersamaan dalam harkamtibmas. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
 

Polsek Pleret Secara Rutin Latih Calon Paskibra Kapanewon Pleret

 

Banit Samapta Polsek Pleret Bripka Zulham Effendi bersama Babinsa dan Alumni PPI Kap Pleret secara rutin melatih Siswa-Siswi Paskibra Kapanewon Pleret di Lapangan Sepakbola Kal Wonolelo,Pleret,Bantul, Jumat (14/7/2023) siang.

Pasukan Paskibra Kapanewon Pleret merupakan hasil seleksi dari SMA/SMK dan Man yang berada di Kapanewon Pleret ya g dipersiapkan sebagai petugas pengibar dan penurunan  bendera dalam kegiatan Upacara Bendera dalam rangka HUT RI yang ke-78.

Tujuan dilaksanakan pelatihan tentang Peraturan Baris Berbaris agar siswa yang ditunjuk sebagai Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih pada saat pelaksanaan upacara tidak mengalami kesulitan sehingga kegiatan Upacara bendera dapat berjalan dengan aman dan lancar.

 ”Dengan adanya pelatihan ini semoga para siswa dan siswi ini siap dalam bertugas dalam Upacara menyambut Hari HUT RI ke 78, sehingga pada saat pelaksanaan Upacara berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” tutup Bripka Zulham. (Polsek Pleret Polres Bantul)

Bhabinkamtibmas Kalurahan Potorono Melayat di Dusun Sanggrahan Potorono

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Potorono Aipda Maryadi melayat atas meninggalnya warga di Dusun Sanggrahan, Potorono, Banguntapan, Bantul, Kamis (13/7/2023).

Kepada pihak keluarga, Bhabinkamtibmas Aipda Maryadi menyampaikan turut berduka cita dan memberikan penghormatan terakhir serta mendoakan almarhum.

Kehadiran Bhabinkamtibmas tersebut sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati kepada warga yang sedang kedukaan. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamanan Hadiri Rakor Review KOSP Tahun Ajaran 2023/2024

 

Bertempat di ruang rapat SMP Negeri 4 Banguntapan, Bantul telah dilaksanakan rapat koordinasi review KOSP (Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan) tahun ajaran 2023/2024, Kamis (13/7/2023).

Rapat koordinasi KOSP dihadiri Pengawas Pembina Dikpora Kabupaten Bantul, Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Banguntapan, Ketua Komite SMP Negeri 4 Banguntapan, POT SMP Negeri 4 Banguntapan dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamanan Aiptu Setyo Prabowo.

Dalam rakor tersebut membahas terkait kurikulum pendidikan pada tahun ajaran 2023/2024 yang ada beberapa perubahan. Serta pelaksanaan dan penerapan program pembelajaran tahun ajaran baru ini.

Sementara itu terkait pembinaan kesiswaan, pihak sekolah bekerjasama dengan Polsek Banguntapan sebagai pembina langsung kamtibmas. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Berikan Pelatihan PBB kepada siswa SMA N 3 Bantul

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Aipda Amat Riyadi,SH memberikan pelatihan PBB (Peraturan Baris Berbaris) kepada siswa SMA N3 Bantul, Jum'at (14/7/2023).

Sebelum masuk pada materi praktek PBB disampaikan secara singkat maksud dan tujuan serta pengertian PBB yang merupakan suatu wujud kegiatan fisik yang diperlukan untuk menanamkan kebiasaan tata cara hidup suatu organisasi dan dalam membentuk sikap kedisplinan, kekompakan, loyalitas dan kepedulian, rasa persatuan dan rasa tanggungjawab sejak dini.

"Pelatihan PBB sebagai wujud latihan dasar fisik guna menanamkan sikap dan perilaku seseorang agar memiliki disiplin yang tinggi. Di sinilah langkah awal bagi anak-anak sekolah untuk mengenalkan kedisplinan dan suatu latihan awal untuk para generasi muda di dalam membela Negaranya,” tutur Aipda Amat Riyadi,SH.

Adapun maksud diberikannya materi Peraturan Baris Berbaris pada siswa-siswi adalah memberikan suatu latihan awal dalam membela negara, menanamkan rasa disiplin pada siswa, menumbuhkan rasa kebersamaan di antara teman.

Tujuan PBB untuk siswa sekolah adalah Menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan dengan rekan, sikap disiplin sehingga dengan demikian senantiasa dapat mengutamakan kepentingan tugas di atas kepentingan individu, dan secara tidak langsung akan tertanam rasa tanggung jawab pada siswa. Dengan begitu banyak hal positif yang bisa diambil dari pembelajaran Peraturan Baris Berbaris (PBB). (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)

Tekan Kriminalitas Polsek Kretek Laksanakan Patroli KRYD di Wilayah Kretek

 

Berbagai upaya dilakukan polsek kretek dalam menekan angka kriminalitas di wilayahnya, salah satunya dengan menggelar patroli KRYD yang rutin dilaksanakan setiap malam hari.

Patroli KRYD kali ini Kamis (15/7/2023) malam dipimpin oleh Kanit Propam polsek kretek Ipda Adik Sugita dengan sasaran objek-objek vital yang ada di wilayah kretek yaitu Bank BRI, TPR Parangtritis dan SPBU Kretek.

Patroli dilaksanakan dengan cara sambang sekaligus menyampaikan himbauan kamtibmas kepada satpam maupun pengunjung objek vital agar selalu waspada dengan tindak kejahatan terutama di jam rawan dan apabila terjadi kejahatan segera hubungi polsek kretek. (Sihumas Polsek Kretek)

Kasi Humas Polsek Piyungan Hadiri Kegiatan Peningkatan Kesejahteraan Anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu

 

Kapolsek Piyungan yang diwakili Kasi Humas Aiptu April Lokmono menghadiri kegiatan peningkatan kesejahteraan anak yatim, piatu dan yatim piatu Kabupaten Bantul Tahun 2023 di Pendopo Baru Kalurahan Srimulyo, Piyungan, Bantul, Jumat (14/7/2023).

Kegiatan itu juga dihadiri Wakil Bupati Joko B. Purnomo, Sub Kordinator Kelompok Subtansi Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Bantul Agung Setiyawan S.Hut, Panewu Piyungan Muhammad Barried S.Sos MM, Lurah Srimulyo Drs. Wajiran, Danramil Piyungan diwakilkan Peltu Hariyanto dan anak-anak yatim piatu se Kapanewon Piyungan.

Dalam sambutannya, Lurah Srimulyo menyampaikan ucapan selamat datang kepada Wakil Bupati dan tamu undangan yang telah hadir dalam acara tersebut.

“Pertama saya mengucapkan selamat datang kepada Bapak Wakil Bupati beserta rombongan dari Pemerintah Kabupaten Bantul dan Bapak, Ibu serta anak-anakku semua selamat datang di Pendopo Balai Kalurahan Srimulyo yang baru dengan sebutan IKS (Ibu Kota Srimulyo),” ucapnya.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Bantul Joko Budi Purnomo memberikan motivasi dan kunci sukses kepada anak-anak yatim, piatu dan yatim piatu.

“Anak-anakku kalau kepingin jadi orang pintar atau orang yang sukses, kunci positifnya mendapat doa restu dari orang tua,” ujar Wabup.

“Kalian harus tetap semangat menjalani hidup dan menjadi anak yang sholeh, selalu mendoakan orang tua yang sudah tiada, supaya diterima semua kebaikannya, diterima amal ibadahnya, diampuni segala dosa dan kesalahannya, serta ditempatkan di surganya Allah Subhanahu Wa Ta'ala,” sambungnya.

Lebih kanjut, untuk menjadikan anak-anak supaya menjadi anak yang cerdas, berakhlak mulia dan berkepribadian Indonesia itu tugasnya pemerintah, membantu mendampingi dan memfasilitasinya.

“Hari ini Pemerintah Kabupaten mengandalkan APBD-nya akan memberikan bantuan untuk anak-anak yatim, bentuknya kado dan uang santunan sekolah,” ujarnya.

Sementara itu, Kabupaten Bantul menyalurkan bantuan untuk anak yatim, piatu dan yatim piatu se-Kapanewon Piyungan sebanyak 153 anak yang secara simbolis diberikan Wakil Bupati Bantul dan jajaran Forkopimkap Piyungan. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)

Polsek Sedayu Laksanakan Pengamanan Bola Voli di Dusun Kadibeso

 

Personel Polsek Sedayu di pimpin oleh Aiptu Prabowo melaksanakan pengamanan pertandingan bola voli di Dusun Kadibeso Argodadi, Sedayu, Bantul, Jum'at (14/7/2023) malam.

Pertandingan bola voli tersebut dalam rangka Argodadi Cup 2023.

Selain melaksanakan pengamanan, Aiptu Prabowo juga menyampaikan imbauan kepada pengunjung agar tetap waspada dan menjaga ketertiban dalam menonton.

Aiptu Probowo juga mengingatkan kepada para penonton agar tidak lupa mengunci dan mencabut kunci kendaraan saat parkir untuk menghindari tindak pencurian.

Selain dari Polsek Sedayu, pengamanan juga di lakukan oleh Babinsa Argodadi, Linmas dan Fordam Argodadi sehingga kegiatan dapat berlangsung secara aman terkendali. (Humas Polsek Sedayu)
 

Unit Lantas Polsek Piyungan Laksanakan Operasi Patuh Progo 2023

 

Guna meningkatkan kedisiplinan bagi pengendara kendaraan bermotor serta untuk mengurangi angka laka lantas, Unit Lantas Polsek Piyungan yang tergabung dalam Rayon Timur melaksanakan Operasi Patuh Progo 2023 di simpang tiga Pos Piyungan, Piyungan Bantul, Jumat (14/7/2023).

Petugas yang terlibat merupakan gabungan dari Polsek Piyungan, Polsek Banguntapan, Polsek Pleret dan Polsek Imogiri. Operasi ini dipimpin oleh Panit Lantas Polsek Piyungan Aiptu Kholis Dwi Suranto.

Dalam pelaksanaannya, petugas secara selektif dan skala prioritas menindak pengendara kendaraan bermotor yang secara kasat mata melakukan pelanggaran diantaranya penggunaan helm dan kelengkapan kendaraan bermotor.

Petugas juga memberikan himbauan terhadap pengguna jalan agar selalu mematuhi aturan yang ada serta mengutamakan keselamatan dari pada kecepatan guna mencegah kecelakaan lalulintas.

Sementara itu, dari hasil giat tersebut petugas hanya memberikan teguran kepada pembonceng sepeda motor yang kedapatan tidak mengenakan helm pengaman. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)
 

Polsek Bantul Gelar Patroli Rutin Malam Hari, Antisipasi Gangguan Kamtibmas

 

Anggota Polsek Bantul melaksanakan kegiatan patroli malam hari, Jumat (14/7/2023).

Kegiatan patroli tersebut bertujuan untuk mencegah gangguan kamtibmas dan tindak kriminalitas malam hari.

Aiptu Rukijo yang memimpin patroli tersebut mengatakan, sasaran patroli antara lain menyambangi obyek vital dan sejumlah gerai ATM yang ada di wilayah Kapanewon Bantul, Bantul.

Selain itu, ia juga menyampaikan pesan-pesan dan imbauan kamtibmas kepada warga yang ditemui. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)

Bhabinkamtinmas Kalurahan Wirokerten Hadiri Sosialisasi Pembangunan Talud di Dusun Kepuh Wetan

 

Kegiatan sosialisasi pembangunan talud atau saluran irigasi digelar di Dusun Kepuh Wetan, Wirokerten, Banguntapan, Bantul, Kamis (13/7/2023).

Hadir antara lain Pelaksana Pembangunan Talud Didit, Kasi Ulu Ulu Kalurahan Wirokerten, Dukuh, Ketua RT, Bhabinkamtinmas Kalurahan Wirokerten Aipda Indra Prasetyo dan Babinsa Sertu Triyono.

Sosialisasi pembangunan talud atau saluran irigasi untuk meningkatkan produksi pertanian maupun perikanan di Padukuhan Kepuh Wetan, sehingga diharpakan dapat meningkatkan perekonomian warga masyarakat setempat.

Terkait rencana pembangunan talud tersebut, warga menyambut dengan baik dan mendukungnya. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Bhabinkamtibmas Kelurahan Jagalan Sambangi Warga Padukuhan Bodon

 

Bhabinkamtibmas Kelurahan Jagalan Aiptu Muh Syarifudin melaksanakan patroli dan sambang warga di Padukuhan Bodon, Jagalan, Banguntapan, Bantul, Kamis (13/7/2023).

Pada kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Aiptu Muh Syarifudin menyambangi dan berdialog dengan warga di warung angkringan.

Ia menyampaikan perkembangan situasi kamtibmas. Selain itu, mengimbau agar selalu menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal.

Kegiatan sambang tersebut guna menciptakan kamtibmas yang aman kondusif di wilayah tugasnya. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Bhabinkamtibmas Kalurahan Potorono Laksanakan Sambang Perumahan

 

Sebagai pembina kamtibmas wilayah Kalurahan Potorono, Aipda Maryadi melaksanakan kegiatan sambang wilayah. Salah satunya menyambangi komplek Perumahan Villa Harmoni, Potorono, Banguntapan, Bantul, Kamis (13/7/2023).

Pada kegiatan itu, Bhabinkamtibmas Aipda Maryadi sekaligus menyampaikan pesan-pesan dan imbauan kamtibmas kepada petugas Satpam dan warga perumahan untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal.

“Jika terjadi hal-hal yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas segera laporkan ke Kepolisian,” pesannya. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Gelar Jumat Berkah, Polres Bantul Bagikan Nasi Kotak ke Masyarakat

 

Polres Bantul menggelar kegiatan bakti sosial Jumat Berkah dengan membagikan ratusan nasi kotak kepada masyarakat, di beberapa lokasi di wilayah Bantul, Jumat (14/7/2023).

Lokasi yang dijadikan lokasi Jumat Berkah anatar lain di Panti Asuhan Amanah Jetis,  Pondok An Nur Palbapang, Depan Mapolres Bantul, Simpang Manding dan Simpang Klodran.

Bakti sosial tersebut dengan sasaran pedagang asongan, juru parkir, tukang becak, tukang ojek dan lainnya.

Kasihumas Polres Bantul, Iptu Inengah Jeffry Prana Widnyana menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berkah Polres Bantul ini merupakan gerakan kepedulian terhadap sesama dengan membagikan nasi kotak kepada masyarakat.

“Kegiatan Jumat Berkah ini kami gelar setiap hari Jumat, sekaligus sebagai sarana silaturahmi Polri bersama masyarakat,” sambungnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa dana Jumat Berkah berasal dari infaq seluruh anggota Polres Bantul yang dikumpulkan setelah kegiatan apel pagi.

“Dalam kegiatan Jumat Berkah kami juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk senantiasa mentaati tata tertib berlalu lintas. Dan semoga kegiatan ini bermanfaat,” tandasnya. (Humas Polres Bantul)

Kalurahan Caturharjo Buat Gerakan 5.000 Jogangan, Bhabinkamtibmas ajak Warga Sukseskan Pengelolaan Sampah

Pemerintah Kalurahan Caturharjo mengadakan Gerakan 5.000 Jogangan disetiap padukuhan di wilayah Kalurahan Caturharjo, Kapanewon Pandak, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Lurah Caturharjo, Wasdianto mengatakan, program Gerakan 5.000 Jogangan dimanfaatkan untuk menampung sampah organik denagn memanfaatkan lahan yang ada.

Dalam masa darurat sampah di Kabupaten Bantul, kata Wasdianto, peran serta dari masyarakat sangat penting dalam pengelolaan sampah. Karena kita tahu, sampah kita, tanggung jawab kita,” kata dia, Jumat (28/7/2023).

Wasdianto mengajak warga masyarakat agar dapat memilah sampah di tingkat rumah tangga. Sehingga nantinya sampah organik dan anorganik dapat dipisahkan.

“Untuk sampah organik dapat diarahkan untuk dimasukkan ke jogangan. Sementara untuk sampah anorganik seperti palstik, yang bisa dijual, silahkan dijual. Dan untuk yang sampah residu nanti akan ditangani oleh BUM Kal Caturharjo,” terangnya.

Atas nama Pemerintah Kalurahan Caturharjo, Wasdianto juga mengucapkan terimakasih kepada Bhabinkamtibmas Kalurahan Caturharjo Aiptu Agus Nugroho dan Babinsa Kopral Satu Fauzi atas kontribusinya membantu melakukan sosialisai gerakan pilah sampah di tingkat rumah tangga.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa, yang setiap hari selalu melakukan edukasi kepada warga untuk melakukan gerakan pilah sampah di tingkat rumah tangga,” ucap Wasdianto.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas kalurahan Caturharjo, Aiptu Agus Nugroho mengatakan, agar warga memanfaatkan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bank Sampah Mandiri Barokah Kuroboyo.

Di TPST ini, sampah yang sudah tidak dapat didaur ulang dibakar di water terminator.

“Masyarakat tidak perlu khawatir karena dalam proses pembakaran ini, asap yang keluar ditampung di cerobong dan nantinya akan dialirkan ke drum dan akan diolah menjadi air,” kata Agus.

“Mari sukseskan pengelolaan sampah Caturharjo untuk mendukung Bantul bersih, bebas sampah,” tandasnya.

Bikin Bangga, 3 Anggota Polri Diwisuda Langsung Presiden Erdogan Usai Ikuti Pendidikan 2 Tahun di Turki

Tiga anggota Polri mengikuti pendidikan Turkish National Police Academy (TNPA). Usai mengikuti pendidikan selama 2 tahun, ketiga anggota Polri ini pun menjadi bagian dari 87 peserta didik internasional lainnya diwisuda pada Rabu, 26 Juli 2023.

Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Nurul Azizah mengatakan, ketiga anggota Polri tersebut bernama Ipda Regina Setiawan dari Polda Kepri, Bripka Hilman Lasmana dari Polda Jawa Barat, Briptu Tiara Nissa Zulbida dari Polda Jawa Timur.

"Mereka bersama puluhan peserta didik internasional lainnya mengikuti kegiatan Capacity Building “The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree” selama 2 tahun di Turki," kata Nurul dalam keterangan tertulisnya, Jumat, (28/7/2023)

Nurul menuturkan, pada penutupan pendidikan, tiga anggota Polri dan puluhan peserta didik internasional lainnya diwisuda langsung oleh Presiden Turki Erdogan.

"Pada Rabu, 26 Juli 2023 Kedutaan Besar RI Ankara didampingi oleh Atase Polri menghadiri kegiatan Turkish National Police Academy (TNPA) Graduation Ceremony yang ditutup resmi oleh Presiden Erdogan," katanya.

Yang lebih membanggakan, kata Nurul, salah satu anggota Polri yang mengikuti pendidikan yakni Briptu Tiara berhasil meraih peringkat 5 besar terbaik.

"Bahkan Briptu Tiara menjadi salah satu perwakilan peserta didik Internasional yang diberikan kesempatan menyampaikan speech dalam bahasa Turki di hadapan Presiden Erdogan dan seluruh tamu undangan yang hadir," katanya.

Lebih lanjut, Nurul menuturkan, seluruh rangkaian kegiatan pendidikan Turkish National Police Academy (TNPA) selama 2 tahun telah berhasil dilakukan secara baik dan lancar.

"Selanjutnya ketiga personel Polri akan kembali ke Indonesia pada Sabtu, 29 Agustus 2023," katanya.