Selasa, 05 Februari 2013

KAPOLRES BANTUL HADIRI PEMBUKAAN MUSRENBANG TINGKAT KECAMATAN



Kapolres Bantul AKBP Dra. Dewi Hartati menghadiri giat pembukaan Musrenbang Tingkat Kecamatan bertempat dipendopo Kecamatan Sewon, Selasa tanggal 05 Februari 2013  pukul 09.00 wib. Giat ini sebagai bentuk kesiapan pemerintah untuk menerapkan bottom up dalam pembangunan. Adapun hadir dalam giat ini antara lain Muspida Bantul, para kepala instansi terkait dan para Camat, para lurah desa, para ketua BPD, para LPMD sekabupaten Bantul.

Bupati Bantul dalam sambutan tertulis yang dibacakan Asisten Administrasi Umum Drs. Mardi mengatakan musrenbang tahun 2013 sangat berarti bagi RKPD (Rencana Kerja Pembangunan Daerah ) tahun 2014. Dalam musrenbang yang dmulai dari tingkat dusun akan sangat menentukan laju pembangunan, karena disitu partisipasdi masyarakat ikut memberi warna pada penyusunan rencana pembangunan.

Musrenbang yang ideal dan efektif harus dimulai dari bawah ke atas atau dari tingkat dusun, Desa, kecamatan dan akhirnya di tingkat Kabupaten.
Sementara Kepala PMD Lies Ratriana Nugrohowati, SIP. M.Si. dalam laporannya menjelaskan musrenbang yang diadakan di Kecamatan Sewon merupakan kelanjutan dari musrenbang yang diadakan di tingkat dusun bulan September 2012, tingkat desa 2 28 Januari 2013 dan tingkat Kecamatan akan berlangsung 5 19 Februari 2013.

Tujuan dari Musrenbang untuk memantapkan kualitas Sumber Daya Manusia, mendayagunakan Sumber Daya Alam dan iptek yang berwawasan lingkungan serta mengembangkan daya saing daerah berbasis penanggulangan bencana. Dalam Musrenbang tersebut mencakup 4 bidang yakni bidang Pemerintahan, bidang Kesejahteraan yang meliputi kemiskinan, pendidikan dan iptek, bidang Ekonomi meliputi pertanian, industry, perdagangan, dan Bidang Sarana prasarana yang meliputi infra struktur, penataan ruang dan mitigansi bencana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar