Pada hari Kamis
tanggal 28 Maret 2012 pukul 14.00 Wib diStadiun Sultan Agung, Anggota Polres
Bantul dan jajaran Polsek-Polsek melaksanakan giat Pengamanan pertandingan
sepak bola IPL antara Persiba Bantul melawan PSLS Lhokseumawe. Dalam pengamanan
pertandingan ini melibatkan 139 dari personil Polri, 24 dari TNI dan sejumlah
Polisi Pamong Praja dari Kab. Bantul, serta Pam swakarsa yang dipimpin oleh Kasubag
Bin Ops AKP Puji Antara.
Kemenangan Persiba
Bantul dibuka oleh Nopendi di menit ke-17. Sampai babak pertama usai skor masih
1-0. Persiba baru bisa menambah gol melalui striker I Made Wirahadi menit
ke-56. Kemudian PSLS memperkecil ketinggalannya menjadi 2-1 yang dihasilkan oleh
Mahdi Sulaiman menit ke-63. Selanjutnya Persiba Bantul mencetak gol dari
striker Roberto Kwateh di menit ke-69 dan mengubah skor menjadi 3-1. Dan,
Slamet Nurcahyo memantapkan keunggulan Persiba di menit ke-71 menjadi 4-1 untuk
persiba Bantul.
Pertandingan
persiba Bantul melawan PSLS Lhokseumawe ini berakhir pukul 17.45 wib dengan
hasil kemenangan untuk Persiba dengan skor 4-1. Untuk pertandingan berjalan dengan
aman dan tertib.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar