Kapolres Bantul AKBP ihsan Amin, SIK, MH berkunjung ke
polsek Dlingo dalam rangka cek dan kontrol pelaksanaan tugas anggota guna
terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif dan terwujudnya Pelayan Prima Kepolisian,
Selasa, 9 juli 2013 sekitar pukul 11.00 Wib.
Setiba di Mapolsek Dlingo, Kapolres Bantul didampingi
Kapolsek dan anggota langsung mengecek dan memantau kebersihan setiap ruangan
dan sekeliling Mapolsek. Setelah kegiatan tersebut Kapolres Bantul menyampaikan arahan dan memotivasi anggota
Polsek Dlingo.
Dalam arahannya Kapolres menekankan kepada seluruh
anggota menjaga kebersihan pribadi, sikap tampang anggota dan juga kebersihan mako agar masyarakat yang
datang ke Polsek merasa nyaman dan betah berada di Polsek. Tingkatkan kualitas
kinerja dan laksanakan tugas sesuai tupoksi dan kebijaksanaan pimpinan.
Laksanakan tugas dengan iklas sehingga tugas sebagai ibadah yang mendatangkan
pahala dari Allah SWT.
Diharapkan agar seluruh anggota melaksanakan dan
bertanggung jawab terhadap tugas pokok fungsi yang diembannya, serta menjaga
solidaritas dan kekompakan antar sesama anggota agar dalam pelaksanaan tugas
dapat maksimal sehingga dapat menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif di
wilayah hukum Polsek Dlingo.
Kapolres Bantul juga menekankan bahwa, pelayanan kepada
masyarakat harus diutamakan sehingga masyarakat merasa terlayani dengan baik
sesuai moto Polri Pelayanan Prima. Jadi moto tersebut harus betul-betul nyata
jangan cuma tulisan atau atribut di baju dinas. Pelayanan kepada masyarakat
jangan setengah -setengah, jangan hanya ucapan tapi yang diutamakan kenyataan
yang betul-betul nyata hasilnya, tegasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar