Sabtu, 03 Agustus 2013

KAPOLSEK BANGUNTAPAN CEK KESIAPAN POS PAM KETANDAN



Kapolsek Banguntapan Kompol Sudarsono pada hari Kamis 1 Agustus 2013 pukul 23.00 wib cek kesiapan anggota pengamanan Ops Ketupat Progo 2013 di Pos Pam di Pos Pam Ketandan yang ada diwilayahnya tepatnya di S4 Wonosari Ringroad lingkar selatan Ketandan, Banguntapan, Bantul.

Kedatangan Kapolsek Banguntapan di pos tersebut untuk melakukan pengecekan baik Pos Pam maupun administrasi serta kesiapan personilnya. Selain itu kapolsek memerintahkan anggota Pos Pam Ketandan untuk memperhatikan kebersihan Pos sehingga ketika masyarakat singgah untuk meminta bantuan, menyampaikan laporan ataupun hanya sekedar untuk berteduh merasa simpati dengan pelayanan polisi. Kapolsek juga memerintahkan agar petugas selalu memakai Baju Rompi Polisi agar bisa nampak kelihatan saat melaksanakan tugas polisionil dan lakukan kerjasama yang sinergis dengan petugas yang diperbantukan di Pos Pam Ketandan.

Setelah beberapa saat Kapolsek mengadakan pengecekan, petugas Provos Polres Bantul tiba di Pos Pam tersebut untuk keperluan yang sama.

Kapolsek Banguntapan menjelaskan, semua anggota yang terlibat dalam pengamanan di pos pam Ketandan ini agar melakukan tugas-tugas Polisionil seperti pelayanan, Pengaturan Lalulintas, Patroli, Penjagaan ditempat keramaian dan ibadah guna memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat dalam melaksanakan hari Raya Idul Fitri 1434 H, jelasnya.

Petugas harus selalu siap siaga untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang ketika bepergian untuk pulang kampung mendapati kesulitan atau kendala dijalan. Sudah tugas rutin setiap tahun, Polri selalu siap siaga untuk mengamankan perayaan hari besar Umat Muslim yaitu Idul Fitri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar