Kapolsek Sedayu Kompol Darwis terjunkan anggotanya ke
lapangan untuk melaksanakan pengamanan giat Temu Kader dari partai Golongan
Karya (Golkar) dilapangan Desa Argorejo, Sedayu, Bantul, Mingggu, 17 Nopember
2013 jam 06.00 Wib.
Pada kegiatan tersebut dilaksanakan senam masal yang dihadiri
oleh DPRD Diy Drs. Gandung Pardiman, MM, caleg DPRD Diy Drs. Agus Subagyo dan
Caleg DPRD Kabupaten Bantul Dra. Sri Sulistyaningtyas serta para simpatisan
kurang lebih 4000 orang.
Pengamanan dipimpin oleh Kasi Humas Polsek Sedayu Ipda
Agus Supraja dengan mengadakan pengaturan lalulintas, pengamanan lokasi
kegiatan dan tempat parkir kendaraan. Tujuan pengamanan ini yaitu untuk
mengantisipasi kepada hal hal yang tidak diinginkan dan menjaga kamtibmas yang
kondusif agar kegiatan berjalan dengan aman dan tertib.
Kegiatan berakhir dalam keadaan aman dan lancar pada
pukul 10.00 Wib. (Humas Sedayu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar