Waka Polres Bantul Kompol Donny Siswoyo, SIK menghadiri
acara serah terima Kepala Rutan Bantul bertempat di Aula Rutan Bantul, Guwosari
Pajangan Bantul, Kamis, 28 November 2013 jam 09.00 Wib.
Selain Waka Polres Bantul hadir dalam kesempatan
tersebut, Kepala Kanwil Kementrian Hukum dan Ham DIY Endang Sudirman, Bc.IP,
S.Sos, MM, Wakil Bupati Bantul Drs. H. Sumarno, Prs, Kepala Rutan Sleman,
Kepala LP Irogunan, Kepala Rutan Wonosari, Kepala Rutan Kulon Progo, Kepala
Bapas DIY, Kajari Bantul Retno Harjantari Iriani, SH, Kepala Pengadilan Negeri
Bantul Dr. Yanto, SH, MH, Kapolsek Pajangan AKP Sugeng Harsoyo, Danramil
Pajangan Kapten Waluyo, Kepala KUA Pajangan Asrori, SH, Kepala Desa Guwosari H.
Muh. Suharto, PJ Kepala Sendangsari Nanang Mujianto, S. Stp Kasipemedes Kec.
Pajangan, Kepala Dukuh Iroyudan Abu dan staf Rutan Bantul ± 80 orang.
Serah terima Jabatan dan penandatangan Berita Acara serah
terima antara PLT. Kepala Rutan Bantul Bpk FX. Agus Subagya, SH kepada Kepala
Rutan Bantul yang baru Tjuk Suhardjo, Bc.IP,SE dilatik oleh Kepala Kanwil Kementrian Hukum dan Ham DIY
Endang Sudirman, Bc.IP, S.Sos, MM. Pengangkatan Kepala Rutan Bantul berdasarkan
Surat Keputusan Kemenkum Ham RI Nomor SEK-38.K.P.03.03 Tahun 2013 tanggal 21
Oktober 2013.
Dalam Kesempatan tersebut Kepala Kanwil Kementrian Hukum
dan Ham DIY Endang Sudirman, Bc.IP, S.Sos, MM mengucapkan selamat bertugas
Kepada Kepala Rutan yang baru. Beliau berpesan agar Pejabat Baru melaksanakan tugas
dengan penuh rasa tanggung jawab. Lakukan kerjasama antar instansi pemerintahan
baik di Pajangan maupun Bantul dengan sebaik-baiknya.
Hingga selesainya acara serah terima situasi dalam
keadaan aman kondusif. (Humas Pajangan).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar