Dalam waktu kurang dari 24
jam, empat pelaku pembunuhan terhadap korban Slamet Panujiyono (25 th) warga
Medelan, Desa Sumberagung, Kecamatan Jetis, Bantul berhasil ditangkap anggota Resmob
Polres Bantul di tempat yang berbeda Minggu dii hari, 1 Desember 2013.
Adapun empat Tersangka yaitu IS (24 th) dan WB (28
th) keduanya warga Gerselo Patalan Jetis Bantul, sedangkan DP (30 th) warga Boto Patalan Jetis Bantul,
dan GS (30 th) warga Ngibikan Canden Jetis Bantul.
Ke empat pelaku tersebut di duga melakukan penganiayaan hingga meninggal terhadap korban pada sabtu dinihari 30/11/2013 sekitar pukul 01.00 wib di depan SPBU Jl. Parangtritis Gerselo Patalan Jetis Bantul.
Ke empat pelaku tersebut di duga melakukan penganiayaan hingga meninggal terhadap korban pada sabtu dinihari 30/11/2013 sekitar pukul 01.00 wib di depan SPBU Jl. Parangtritis Gerselo Patalan Jetis Bantul.
Keempat pelaku tersebut
ditangkap di tempat yang berbeda, untuk DP dan GS di tangkap di wilayah gamping
Sleman saat keduannya hendak pergi ke Bandung. Sedangkan IS ditangkap oleh
Resmob dikarenakan diduga melakukan penjambretan di wilayah Yogyakarta,
Kemudian untuk WP alias Kebo ditangkap di wilayah Banguntapan.
Dari peristiwa tersebut
penyidik Polres Bantul telah mengamankan barang bukti berupa dua unit sepeda motor yaitu merk Suzuki Titan warna hitam dengan No.pol AB 2435 JG dan merk Honda Vario warna
biru dengan Nopol. AB 6802RG serta sebilah golok dan 2 buah batang kayu yang digunakan oleh tersangka
Kasubag Humas Polres Bantul AKP
Sutrisno mengatakan bahwa mengingat Wp alias Kebo merupakan oknum TNI AL maka
untuk pengusutan dan penyelesaian perkara selanjutnya di limpahkan ke Denpom TNI
AL sedangkan untuk ketiga pelaku sekarang diamankan di Polres Bantul untuk menjalani proses hukum, Jelas Kasubag
Humas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar