Bertempat
di ruang Bhayangkari Ranting Polsek Pajangan telah berlangsung acara pertemuan
rutin Bhayangkari Ranting Pajangan, Minggu, 16 Maret 2014 jam 09.00 Wib.
Pada
kesempatan acara tersebut diisi dengan kegiatan antara lain dengan arisan dan
tukar pengalaman dalam mengurus rumah tangga maupun hal yang bermanfaat lainnya
untuk perkembangan organisasi Bhayangkari Ranting Pajangan.
Acara
tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Ranting Bhayangkari Pajangan Ny. Murwati
Harsoyo yang tak lain adalah juga istri Kapolsek Pajangan AKP Sugeng Harsoyo.
Dalam arahannya, beliau membahas peran serta Bhayangkari dalam meningkatkan
kerja suaminya, khususnya saat ini menghadapi Pemilu 2014 kerja para suami makin
sibuk. Kita Sebagai Bhayangkari harus membantu suami dan mengerti akan sikon
saat ini.
Ia juga
mengajak Ibu-ibu Bhayangkari untuk mempererat tali silaturokhim dan menjaga
keharmonisan rumah tangga. Terakhir Ia mengharapkan kepada para Bhayangkari
Ranting Pajangan yang belum bisa hadir agar dipertemuan mendatang dapat
diusahakan hadir.
Hingga
berakhirnya acara pertemuan Bhayangkari Ranting Pajangan situasi dalam keadaan
aman kondusif. (Sihumas Pajangan).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar