Senin, 21 April 2014

POLSEK PANDAK AMANKAN JALANNYA MISA PASKAH



Kapolsek Pandak, AKP Paimun, SH memberikan APP kepada personel Polsek Pandak sebelum turun ke lapangan guna mengamankan jalannya perayaan Paskah di Wilayah Pandak Kamis, 17 April 2014 pukul 09.00 Wib.

Polsek Pandak menyiapkan personelnya untuk pengamanan perayaan umat Kristiani Tri Hari Suci yaitu Kamis Putih (17/4), Jumat Agung, Jumat (18/4), Sabtu Suci (19/4) dan Minggu Paskah (20/4) di Gereja Maria Rosari Wijirejo dan GKJ Jodog Gilangharjo, Pandak.

"Pengamanan Paskah ini akan kita mulai dari Kamis (17/4) hingga Minggu (20/4) yang akan datang. Pengamanan yang akan kita lakukan adalah dengan sistem terbuka dan tertutup bekerjasama dengan pihak Gereja yang melaksanakan kegiatan Paskah," jelas Kapolsek Pandak saat memberikan APP kepada Personel Polsek Pandak yang akan diterjunkan dalam pengamanan Paskah.

"Ancaman sabotase dan ancaman terorisme masih menjadi perhatian dan prioritas keamanan dalam pengamanan perayaan paskah kali ini. Lamanya pengamanan disesuaikan dengan kegiatan di gereja masing-masing, jika satu kegiatan selesai, maka pelaksanaan pengamanannya juga sekali, begitu juga kalau tiga hari," imbuhnya.

Selain ancaman dan terorisme menurut kapolsek, ancaman penyusupan dari jamaah yang akan mengikuti misa Paskah nanti juga akan menjadi perhatian. Dan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, Polsek Pandak akan melakukan pengamanan all out di setiap gereja.

Pelaksanaan Misa Paskah Berjalan Aman

Sementara itu, dari pantauan Aiptu Made Wenten, petugas Humas Polsek Pandak di lapangan, misa paskah di wilayah Pandak berjalan dengan aman dan tertib.

Pengamanan misa paskah di Gereja Maria Rosari Wijirejo dan GKJ Jodog Gilangharjo, Pandak mendapat pengamanan ketat dari kepolisian Polsek Pandak yang dibantu oleh berbagai instansi seperti dari Koramil Pandak dan Linmas. Dalam pelaksanaan pengamanan, anggota dilapangan melakukan sterilisasi gereja sebelum pelaksanaan ibadah misa dilaksanakan dengan tujuan agar gereja steril dari ancaman bahan peledak.

Personel di lapangan juga memeriksa barang bawaan para jamaah yang akan mengikuti misa paskah. Anggota juga melaksanakan pengaturan arus lalu lintas untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas disekitar gereja.

Untuk Gereja Maria Rosari Wijirejo hanya melaksanakan kegiatan misa paskah sekali yaitu pada hari Kamis, 17 April 2014 pukul 19.00 s/d 21.30 Wib. Sedangkan untuk GKJ Jodog Gilangharjo melaksanakan misa paskah sejak hari Kamis dengan kegiatan Tri Hari Suci, yaitu Kamis Putih (17/4), Jumat Agung, Jumat (18/4), Sabtu Suci (19/4) dan Minggu Paskah (20/4). (Sihumas Pandak)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar