Seksi
Pengawasan (Siwas) Polres Bantul mengadakan supervisi ke Polsek Pajangan
dipimpin oleh Kasiwas Polres Bantul Ipda Murtiningsi pada hari Senin tanggal 21
April 2014 jam 13.45 Wib. Rombongan Supervisi Siwas Polres Bantul diterima oleh
Kapolsek Pajangan AKP Sugeng Harsoyo.
Kasiwas
Polres Bantul dan anggotanya kemudian mengadakan wasrik (Pengawasan dan
Pemeriksaan) terhadap kinerja masing-masing fungsi di Polsek Pajangan sesuai
dengan kisi-kisi wasrik yang telah diberikan. Setelah melakukan pemeriksaan
Kasiwas Polres Bantul kemudian melakukan analisa dan evaluasi dengan
mengumpulkan para Kanit dan Kasi Polsek Pajangan agar hal-hal yang perlu
diperbaiki untuk segera dilakukan perbaikan. Kemudian hal tersebut dilaporkan
juga ke Kapolsek Pajangan sebagai masukan.
Siwas
Polres Bantul melakukan wasrik rutin tahap I Tahun 2014 meliputi aspek
perencanaan dan pengorganisasian. Siwas Polres Bantul mempunyai tugas Pokok dan
fungsi yaitu melakukan pengawasan dan monitoring secara umum dan insidentil
terhadap pelaksanaan kebijakan pimpinan dibidang pembinaan dan operasional yang
dilakukan oleh semua unit kerja, pengawasan dan monitoring proses perencanaan,
pelaksanaan dan pencapaian kinerja, pengawasan dan monitoring terhadap sumber
daya yang meliputi bidang personal, material, fasilitas dan jasa, pemberian
saran dan pertimbangan kepada pimipinan atas penyimpangan dan pelanggaran yang
ditemukan
Hingga
berakhirnya supervisi Siwas Polres Bantul di Polsek Pajangan situasi dalam
keadaan aman kondusif. (Sihumas Pajangan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar