Selasa, 14 Oktober 2014

LOMBA FESTIVAL KETOPRAK ANTAR KECAMATAN SE-KABUPATEN BANTUL TAHUN 2014



Bertempat di pendopo kantor Kecamatan Bantul Bantul diselenggarakan lomba festivasl ketoprak antar Kecamatan se-Kabupaten Bantul tahun 2014, Minggu 12 Oktober 2014 mulai jam 20.00 wib.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Ketoprak Bantul (FKKB) bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Pemkab Bantul. Festival tersebut menampilkan ketoprak dari Kecamatan Bantul dan Kecamatan Sewon.

Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan pengumuman hasil lomba serta penyerahan hadiah bagi juara yang diserahkan oleh Disbudpar Bantul. Hadir dalam giat tersebut Ibu Heni Rahmawati perwakilan dari Disbudpar Bantul, Muspika Bantul, Dewan juri, tokoh kesenian dari Kecamatan Bantul dan Sewon serta penonton yang hadir sekitar 500 orang.

Adapun juara dari berbagai kategori yaitu, penyaji terbaik pertama dari Kecamatan Bambanglipuro, penyaji terbaik kedua dari Kecamatan Pandak, penyaji terbaik ketiga dari Kecamatan Sanden. Penyaji terbaik harapan pertama dari Kecamatan Jetis, penyaji terbaik harapan kedua dari Kecamatan Banguntapan,  penyaji terbaik harapan ketiga dari Kecamatan Kasihan.

Pemeran pembantu wanita terbaik diraih Mbok Suro Gambir dari Kecamatan Sanden, sedangkan pemeran pembantu pria terbaik diraih Ki Lenjer dari Kecamatan Jetis. Pemeran wanita utama terbaik diraih Ardani dari Kecamatan Bambanglipuro, pemeran pria utama terbaik diraih Panembahan Ronggojomuno dari Kecamatan Pandak. Penata busana pria terbaik dari Kecamatan Banguntapan, peƱata iringan rebai dan sutradara terbaik dari  Kecamatan Bambanglipuro, penulis naskah terbaik dari Kecamatan Pleret.

Masing-masing pemenang mendapatkan hadiah sebesar 15 juta rupiah dan piagam penghargaan. Acara mendapat pengamanan dari personil Polsek Bantul berakhir pukul 23.00 wib berjalan aman dan terkendali. (Sihumas Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar