Selasa, 04 November 2014

KAPOLSEK PANDAK TENGAHI PERMASALAHAN WARGA BAJANG DAN WARGA NGENTAKREJO




Bertempat di Mapolsek Pandak, Kapolsek Pandak, AKP Paimun, SH menengahi permasalahan yang terjadi antara warga Desa Ngentakrejo, Lendah, Kulonprogo dan warga Bajang Desa Gilangharjo, Pandak, Senin, 3 Nopember 2014 pukul 10.00 Wib.

Permasalahan terjadi berawal dari kunjungan JW warga Mirisewu, Desa Ngentakrejo, RT 32 RW 10 Kec. Lendah, Kab. Kulonprogo sekira pukul 20.30 Wib ke rumah Sdri. MY warga Bajang RT 01, Dusun Daleman, Desa Gilangharjo, Kec. Pandak, Kab. Bantul pada saat suami Sdri. MY tidak berada dirumah.

Warga Bajang Desa Gilangharjo yang merasa keberatan dengan ulah JW, kemudian menangkap JW. Kepada warga, JW mengatakan bahwa maksud kedatangannya menemui Sdri. MY malam-malam adalah untuk mengambil tas milik Sdri. MY yang akan dititipkan kepadanya untuk diservis.

Guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Aiptu Triyanta, Bhabinkamtibmas Desa Gilangharjo yang dihubungi warga segera membawa JW ke Mapolsek Pandak untuk diamankan.

Hadir dalam penyelesaian masalah tersebut Bhabinkamtibmas Desa Gilangharjo, Aiptu Triyanta, Lurah Desa Ngentakrejo, Bpk. Suprana, Kaur Pembangunan Desa Ngentakrejo, Bpk. Ismadi, Dukuh Daleman, Bpk. Mugi Rusdiyanto, Istri JW dan suami dari MY.

Hasil penyelesaian masalah tersebut  adalah telah disepakati bahwa JW berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya berkunjung ke rumah Sdri. MY. Dan MY juga bersedia untuk tidak menerima kunjungan dari JW. Hal ini diperkuat dengan dibuatnya surat pernyataan yang ditandatangani oleh JW dan Sdri. MY yang  disaksikan oleh Lurah Desa Ngentakrejo, Bpk. Suprana, Kaur Pembangunan Desa Ngentakrejo, Bpk. Ismadi, Dukuh Daleman, Bpk. Mugi Rusdiyanto, Istri JW dan suami dari MY. (Sihumas Pandak)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar