Minggu, 16
Agustus 2015 pukul 16.30 Wib, Juwadi (43 tahun) warga Klisat, Srihardono
Pundong Bantul kehilangan sepeda motornya di Tegalan dusun Portobayan
Srihardono Pundong Bantul.
Sepeda motor
tersebut oleh korban diparkir di pinggir sawah dalam keadaan terkunci setang
kemudian ditinggal kerja ke tengah sawah yang jaraknya kurang lebih 60 meter.
Setelah
selesai kerja, korban bermaksut pulang dan mendapati sepeda motornya sudah
tidak berada di tempat semula. Atas kejadian tersebut korban menderita kerugian
1 unit sepeda motor Honda Beat AB 2953
AK, warna hitam, No. Ka MH1hb71128K553028, No. Sin HB71E1549210 tahun 2008 atas
nama korban.
Dihimbau kepada
warga masyarakat untuk tidak memarkir sepeda motor di sembarang tempat agar
kejadian seperti ini tidak terulang lagi. Parkirlah sepeda motor ditempat yang
aman dan bila perlu dipasang kunci ganda agar pencuri mengurungkan niatnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar