Kasihumas
Polsek Sedayu Ipda Agus Supraja menghadiri Halal Bihalal Syawalan 1436 H bersama
PGRI Cabang Sedayu di gedung serbaguna Balai Desa Argomulyo, Sedayu, Rabu, 5
Agustus 2015 jam 10.00 Wib.
Kegiatan
tersebut juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Menengah dan Non Formal
Kabupaten Bantul Bapak Drs. Masharu, MM, Kepala Dinas Pendidikan Dasar
Kabupaten Bantul Bapak Drs Slamet Pamuji, Kepala sekolah tingkat SD, SMP dan
SMK se- Kecamatan Sedayu, PGRI se- Kecamatan Sedayu, Muspika Kecamatan Sedayu,
Kepala Instansi Se- Kecamatan Sedayu dan para tamu undangan.
Halal bi
halal ini merupakan agenda rutin PGRI Kecamatan sedayu Pandak yang digelar tiap
tahun bertujuan untuk meningkatkan tali silahturahim antar sesama guru dan
tenaga kependidikan sehingga tercipta kebersamaan dan sinergisitas dalam
menggapai visi dan misi dunia pendidikan. (Sihumas Sek Sedayu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar