Sebanyak 11
kelompok peserta takbir keliling dari wilayah Kecamatan Pleret mengikuti Gema
Takbir Dan Ukhuwah Idul Adha 1436 H yang diselenggarakan oleh Keluarga Besar NU
Ranting Pleret pada hari Rabu, 23 September 2015 dengan mengambil start dan
finish di Halaman Balai Desa Pleret.
Hadir dalam
kegiatan tersebut antara lain Muspika Pleret, Lurah Desa Pleret H Nurman Afandi
beserta para Pamong Desa, Pengurus NU Ranting Pleret dan para tamu undangan.
Lurah Desa Pleret dalam sambutannya mengucapkan
terima kasih kepada panitia dan para peserta atas partisipasinya
sehingga takbir keliling dapat terlaksana. Kemudian berpesan kepada semua kelompok
peserta agar dalam mengikuti takbir dengan agar semangat dan
tertib dilarang menyalakan kembang api atupun petasan.
Adapun rute
yang dilalui antara lain Start Halaman Balai Desa Pleret - S4 Balai Desa Pleret
- S3 Kantor Pos - S4 Kecamatan Pleret - S3 KUD Pleret dan Finish di Halaman
Balai Desa Pleret.
Sememntara itu
sehari sebelumnya Selasa, 22 September 2015, juga diadakan Festival Takbir
Keliling yang diselenggarakan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Pleret. Kegiatan
tersebut diikuti sebanyak 16 kelompok peserta dari wilayah Kecamatan Pleret dan
Banguntapan dengan Start - Finish di Lapangan Sultan Agung dusun Kauman,
Pleret.
Kapolsek Pleret
dalam kegiatan tersebut memimpin langsung pelaksanaan pengamanan takbir
keliling dengan menempatkan personilnya di penggal-penggal jalan yang dilalui hingga berakhir dalam keadaan aman tertib. (Sihumas Polsek Pleret)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar