Bertempat di Gedung Serbaguna Balai Desa Panggungharjo, Sewon, Bantul, telah dilaksanakan kunjungan kerja anggota DPR RI, Siti Hediati Hariyadi, SE dalam rangka
penyerahan bantuan traktor tangan dan pompa air untuk irigasi kepada kelompok
tani, Rabu, 11
November 2015.
Hadir
dalam kegiatan tersebut Asek I Bidang Pemerintahan Kabupaten Bantul Sunarto,SH,
Ketua DPD Golkar Kabupaten Bantul Drs.H. Agus Subagyo, Kepala Dinas Pertanian
dan Kehutanan Kabupaten Bantul, Camat Sewon Kwintarto Heru Prabowo, S.Sos,
Kapolsek Sewon Kompol Iman Santoso, Danramil Sewon Mayor Inf. Agus S, Lurah
Desa Panggungharjo Wahyudi Anggoro Hadi, Ketua Komisi B DPRD Kab Bantul Widodo,
A.Md dan perwakilan kelompok tani se Kabupaten Bantul.
Asek
I Bidang Pemerintahan, Sunarto, SH yang mewakili Bupati Bantul dalam
sambutannya menyampaikan banyak terimakasih kepada pemerintah yang telah memperhatikan
dan memberikan bantuan kepada petani di Kabupaten Bantul, berupa traktor tangan
berjumlah 16 unit dan 3 unit pompa air irigasi. Bantuan ini dinilai sangat
membantu para petani untuk meningkatkan produktifitas tanamannya.
Sementara
itu, Siti Hediati Hariyadi, SE atau yang lebih dikenal dengan Titiek Soeharto dalam
sambutanya menyampaikan kepada ketua kelompok tani untuk mempergunakan bantuan
dari pemerintah tersebut dengan sebaik-baiknya dan untuk di rawat dengan sungguh-sungguh
agar awet.
Lebih
lanjut Titiek Soeharto mengungkapkan bantuan dari Pemerintah tersebut merupakan
salah satu upaya Pemerintah yang menargetkan swasembada pangan dalam kurun
waktu 3 tahun ke depan. Menurutnya, target yang ingin dicapai antara lain
swasembada padi, swasembada jagung dan swasembada kedelai.Untuk diketahui, sampai
saat ini Indonesia masih mengimpor sebagian pangan dari negara lain. Untuk itu,
Pemerintah juga akan memberikan bantuan lain guna mendukung sektor pertanian
supaya swasembada pangan segera terwujud.
Selesai
memberikan sambutan, anggota DPR RI yang juga menjabat Wakil Ketua Komisi IV
DPR RI itu, menyerahkan secara simbolis bantuan dari pemerintah berupa 16 unit traktor tangan
dan 3 unit pompa air irigasi kepada masing-masing ketua kelompok tani.
Guna kelancaran kegiatan tersebut Polsek Sewon menerjunkan personilnya untuk melakukan pengamanan, baik pengamanan secara terbuka maupun tertutup. (Humas Polsek Sewon)
Guna kelancaran kegiatan tersebut Polsek Sewon menerjunkan personilnya untuk melakukan pengamanan, baik pengamanan secara terbuka maupun tertutup. (Humas Polsek Sewon)
1 komentar:
daftar judi slot
daftar judi slot online
daftar situs slot terpercaya
judi slot online terpercaya
judi slot terpercaya
Posting Komentar