Rabu, 01 September 2021

Polres Bantul Bagikan Beras dan Masker

Polres Bantul terus melakukan aksi sosial ditengah pandemi Covid-19 dengan membagikan beras dan masker di pasar tradisional.

Seperti yang dilakukan pagi ini, Rabu (1/9/2021), personel Polres Bantul yang dipimpin Kasubbagdalops Bagops Polres Bantul Iptu Martono mendatangi para pedagang kecil di Pasar Bantul dan Pasar Niten. Mereka membagikan bantuan beras dan masker.

Beras dan masker kami bagikan ke pedagang kecil di Pasar Bantul dan Pasar Niten,” kata Iptu Martono.

Dikatakan, adanya pandemi Covid-19 juga berdampak pada para pedagang kecil. Sehingga dengan bantuan beras tersebut diharapkan dapat meringankan beban mereka di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

“Semoga bantuan ini bisa mengurangi beban ekonomi pedagang kecil di tengah pandemi Covid-19 saat ini,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga mengimbau para pedagang dan juga pengunjung pasar agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Dirinya mengajak agar para pedagang dan pengunjung selalu memakai masker, menghindari kerumunan dan mencuci tangan.

“Mari kita terapkan protokol kesehatan, agar kita semua terhindar dari Covid-19,” ajak Iptu Martono. (Humas Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar