Jumat, 28 Oktober 2022

Bhabinkamtibmas Kalurahan Argosari Berikan Pelayanan Kepada Warga Binaan

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Argosari Aipda Agus Muslim melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di jalan raya Klangon - Moyudan, Argosari, Sedayu, Bantul, Rabu (27/10/2022) sore.

Pengamanan dan pengaturan lalu lintas tersebut dilakukan lantaran ada kegiatan pengecoran di salah satu rumah warga yang lokasinya dekat dengan jalan raya.

Kegiatan tersebut sebagai bentuk pelayanan terhadap masyarakat serta mencegah terjadinya kemacetan lalu lintas.

Sementara itu, di tempat terpisah Kapolsek Sedayu Masnoto S.Pd MH mengungkapkan, sebagai anggota Bhabinkamtibmas harus selalu aktif dan dekat dengan warga binaannya. Di antaranya dengan melakukan sambang serta pelayanan yang maksimal kepada warga masyarakat. (Humas Polsek Sedayu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar