Senin, 03 Oktober 2022

Polsek Bantul Kembali Santuni Anak Yatim

 

Polsek Bantul kembali melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa santunan anak yatim.

Kapolsek Bantul Kompol Wahyu Sudadi, SH, M.A.P mengatakan, kegiatan bakti sosial bulan ini, diperuntukkan bagi anak-anak yatim di wilayah Kalurahan Ringinharjo dan dilaksanakan di balai kalurahan setempat.

“Santunan kali ini diberikan kepada 25 anak yatim,” ujar Wahyu, Jumat (30/09/2022).

Wahyu menjelaskan, bahwa kegiatan santunan ini merupakan Progran Sipolin yang diagendakan rutin setiap hari Jumat menggunakan dana infaq anggota Polsek Bantul di setiap bulannya. yang ada di wilayah Kapanewon Bantul.

“Semoga jal ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan,” pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar