Senin, 02 Januari 2023

Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Hadiri Pengajian di Masjid Al Munawar Kweden

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Aipda Amat Riyadi SH menghadiri acara Pengajian Malam Jumat di Masjid Al Munawar, Padukuhan Kweden, Trirenggo, Bantul, Kamis (29/12/2022) malam.

Pada kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aipda Amat Riyadi SH menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, aksi kejahatan jalanan dan pencurian kotak infak di Masjid.

Terkait hal itu diperlukan kerjasama dari berbagai pihak, yakni orangtua, tokoh agama, tokoh masyarakat dan lainnya.

“Mari bersama-sama kita ciptakan lingkungan yang aman, sehingga kita bisa tenang dalam menjalankan aktivitas sehari-hari,” pesannya. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar