Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo, Aipda Amat Riyadi, SH melaksanakan giat pembinaan dan edukasi kepada pemuda-pemudi Dusun Gandekan Kalurahan Trirenggo Bantul, Sabtu (28/1/2023) malam.
Giat tersebut diberikan bertujuan, agar para pemuda sebagai generasi yang berkarakter, berkepribadian dan bertanggungjawab dan terhindar dari segala bentuk kenakalan remaja.
Dalam edukasinya, Aipda Amat Riyadi, SH berpesan, hindari perilaku negatif dan jauhi pergaulan yang bisa menjerumuskan dan menimbulkan kerugian baik diri sendiri, keluarga maupun masyarakat lingkungan.
“Jangan sampai menjadi korban ataupun pelaku tindak kriminalitas yang akhirnya berurusan dengan hukum,” pesannya.
Dihimbau juga, hendaknya para pemuda menjadi garda terdepan dalam pembangunan dan stabilitas Kamtibmas serta senantiasa bersinergi bersama pihak Kepolisian. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar