Senin, 20 Februari 2023

Hadiri Giat Pengajian, Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Turut Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Jamaah

 

Dalam rangka mempererat silaturrahmi dan upaya membangun sinergitas bersama tokoh agama dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Kapanewon Bantul Aipda Amat Riyadi,SH menghadiri Giat Pengajian, Minggu 19/2/2023).

Giat pengajian tersebut di Mushola Nur Iman Dusun Cepoko Trirenggo Bantul dalam rangka Akhirussanah Mujahadah Fatihah dan peringatan Isro' dan Mi'roj Nabi Muhammad Saw 1444 H dan menghadirkan pembicara KH.Muslih Nahrowi.

Pada kesempatan hadir di pengajian tersebut, di hadapan Jamaah, Aipda Amat Riyadi,SH turut memberikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas.
 
"Kami hadir selain sebagai upaya menjalin hubungan kedekatan bersama Warga dan Tokoh Agama, sekaligus memantau situasi Kamtibmas diwilayah binaan dan memberikan pengamanan untuk memastikan giat berjalan aman dan lancar", ujar Aiptu Amat Riyadi,SH. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar