Selasa, 21 Februari 2023

Patroli Polsek Kasihan Sambangi Pos Kamling

 

Guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Polsek Kasihan menggelar patroli dengan menyambang pos kamling, Senin (20/2/2023) dini hari.

Patroli tersebut dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Kasihan AKP Sumarjono. Pos kamling yang disambangi di antaranya pos kamling di Dusun Ganjen Tamantirto dan Dusun Jogonalan Lor, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul.

Kanit Binmas AKP mengimbau kepada awak kamling agar kegiatan pos kamling tetap dilaksanakan guna menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal. (Humas Polsek Kasihan Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar