Jumat, 24 Februari 2023

Saling Mengingatkan, Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Edukasi Warga

 

Permasalahan senantiasa mewarnai dalam kehidupan sehari-hari, baik pribadi maupun umum. Hal tersebut memerlukan sumbangsih dan peran serta dari berbagai pihak, agar tidak terjadi tindakan yang bisa memecah belah persatuan dan kerukunan warga.

Untuk itu, Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Polsek Bantul Aipda Amat Riyadi,SH hadir di tengah-tengah warga Dusun Gandekan Kalurahan Trirenggo Bantul memberikan edukasi dan berupaya memberikan solusi pemecahan masalah yang terjadi, Selasa (21/2/2023).

Aipda Amat Riyadi,SH juga berpesan, warga untuk senantiasa menjaga kerukunan antar warga, saling menghargai dan saling mengingatkan serta menjauhi sikap intoleran demi persatuan untuk terciptanya kedamaian hidup bermasyarakat. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar