Selasa, 04 Juli 2023

Tabrak Truk Tronton, Pemotor Tewas di Jalan Srandakan

 

Sebuah kecelakaan maut terjadi di di Jalan Srandakan, tepatnya di Juwono, Pandak, Bantul, pada Selasa malam (20/6/2023) sekitar pukul 21.15 WIB.

Kecelakaan tragis yang melibatkan sepeda motor dan truk tronton ini, menyebabkan seorang pemotor bernama Dicky Dwi Payana (36), yang merupakan warga Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur, DKI Jakarta, tewas karena mengalami luka yang cukup parah di bagian kepala

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bantul, Iptu Reni Juliani, mengatakan kejadian nahas ini bermula saat korban mengendarai sepeda motor Suzuki Smash dengan nomor polisi AA 2240 FV, melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang.

Saat sampai di lokasi kejadian (TKP), korban diduga kurang konsentrasi sehingga menabrak sebuah truk tronton yang terparkir di tepi jalan, dengan nomor polisi R 8076 OE.

Akibat kecelakaan tersebut, korban mengalami luka serius di bagian kepala dan harus menjalani perawatan intensif di RS PKU Muhammadiyah, Bantul. Namun, beberapa saat kemudian, korban dinyatakan meninggal dunia.

Kejadian ini juga mengakibatkan kerusakan parah pada bagian depan bodi sepeda motor korban, sementara truk mengalami kerusakan pada bagian bemper belakang. Hingga saat ini, kasus masih dalam penanganan Unit Gakkum Satlantas Polres Bantul.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar