Senin, 14 Agustus 2023

Diduga Korsleting Listrik,Toko Alkes di Banguntapan Terbakar

 

Mendapati laporan warga masyarakat adanya kebakaran, Polsek Banguntapan langsung mendatangi tkp kebakaran di Jl. Garuda No. 4 Modalan Banguntapan Bantul, Jumat (04/08/2023) pukul 13.05 WIB.

Api bersumber di ruko lantai dua, CV. Meditec yang menjual alat kesehatan.

Kapolsek Banguntapan Kompol Irwiantoro melalui Kasi Humas Aiptu Puji Harmi mengatakan, kronologis kejadian pada pukul 13.00 WIB tercium bau tidak enak dan bunyi letusan dilantai 2 ruko. Kemudian pemilik ruKo dan karyawan mengecek dan sudah terjadi kebakaran, lalu bersama warga sekitar berusaha memadamkan kebakaran dengan alat seadanya.

“Tidak berselang lama pemadam kebakaran dari Kapnewon Banguntapan dan Kota Yogyakarta sampai lokasi dan langsung berusaha memadamkan api,

“Api dapat dipadamkan kurang lebih setelah satu jam,” katanya.

Dari hasil olah TKP, kebakaran diduga akibat adanya korsleting listrik.

“Tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut, kerugian materi alat-alat kesehatan dan barang elektronik lainnya ditaksir kurang lebih Rp30 juta,” terangnya.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar