Untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Polsek Banguntapan setiap hari Jumat menggelar kegiatan Safari Salat Jumat secara bergiliran di masjid-masjid di wilayah Kapanewon Banguntapan, Bantul.
Seperti yang digelar di Masjid Nurul Huda, Dusun Glondong, Wirokerten, Banguntapan, Bantul pada Jumat (4/8/2023).
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Banguntapan AKP Sarim bersama Kanit Intelkam Iptu Jamingan SH dan anggota Polsek Banguntapan.
Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan jalinan kemitraan dan komunikasi antara Polri dengan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut kanit Binmas menyampaikan pesan-pesan dan imbauan kamtibmas kepada jamaah salat Jumat. Selain itu, ia juga menampung aspirasi warga terkai kamtibmas. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar