Rabu, 23 Agustus 2023

Polsek Sedayu Menerima Kunker Siwas Polres Bantul

 

Polsek Sedayu menerima kunjungan kerja dari Tim Siwas Polres Bantul yang dipimpin Ipda Sarjono, Selasa (22/8/2022) siang.

Kunjungan tim Siwas tersebut dalam rangka melakukan pengawasan dan monitoring kesiapan kinerja Polsek Sedayu.

Kedatangan tim Siwas di terima oleh Kasium Polsek Sedayu Iptu Parwanto, selanjutnya melakukan pemeriksaan administrasi dan dokumen di masing-masing unit Polsek Sedayu mulai dari Sium, Reskrim, Samapta, Binmas, Intelkam dan Lalulintas.

"Kami tim Siwas Polres Bantul telah melakukan giat pengawasan dan monitoring di seluruh jajaran Polsek untuk memperbaiki apabila ada administrasi yang masih salah," ucap Ipda Sarjono. (Humas Polsek Sedayu)  
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar