Senin, 25 September 2023

Cegah Curanmor, Bhabinkamtibmas Kelurahan Singosaren Sarankan Takmir Pasang CCTV

 

Bhabinkamtibmas Kelurahan Singosaren Aiptu Sutopo memberikan imbauan kepada warga agar waspada terhadap kasus pencurian sepeda motor (curanmor).

Hal itu disampaikannya, saat melaksanakan kunjungan ke tempat ibadaha di Masjid Al-Ikhlas Singosaren 1 RT 04 Singosaren Banguntapan Bantul, Jumat (22/9/2023).

kKegiatan dulakukan bersama Lurah Singosaren H. Joko Prayitno dalam rangka sambang tempat ibadah.

“Sambang sekaligus melaksanakan salat jumat berjamaah, dan setelah salat jumat dilanjut dialog bersama jamaah warga sekitar dan Takmir Masjid Al Ikhlas,” kata Aiptu Sutopo.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan pencegahan curanmor di lingkup tempat ibadah.

“Saya menyarankan kepada takmir dan pengurus Masjid untuk menambahkan CCTV di dalam maupun di luar masjid untuk membantu menciptakan keamanan lingkungan,” katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar