Rabu, 25 Oktober 2023

Kapolsek Sewon Bersama Anggota Melayat di Rumah Duka Almarhum Ayah Kandung Bripka Anjar

 

Kapolsek Sewon AKP Hanung Tri Widayanto SH M.Si bersama anggotanya melayat atas meninggalnya ayah kandung dari Bripka Anjar Tri Sasongko (anggota Polsek Sewon), di rumah duka Dusun Guyengan Dk. Ngringinan, Palbapang, Bantul, Senin (23/10/2023).

Yakni almarhum Ngadiran, meninggal dunia pada usia 71 tahun di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Bantul karena sakit.

Pada kesempatan terebut Kapolsek Sewon menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya almarhum kepada pihak keluarga.

“Atas nama Keluarga Besar Polsek Sewon, kami turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya almarhum ayah kandung Bripka Anjar. Semoga almarhum husnul khotimah dan keluarga diberikan ketabahan serta keikhlasan,” ucapnya.

Sementara itu, kehadirannya dalam takziah tersebut merupakan wujud rasa kepedulian dan empati personel Polsek Sewon kepada keluarga Polri yang sedang berduka. (Humas Polsek Sewon Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar