Kamis, 23 November 2023

Kanit Binmas Polsek Banguntapan Hadiri Pengajian Akbar di Grojogan

 

Kapolsek Banguntapan yang diwakili Kanit Binmas Iptu Winardi SH menghadiri pengajian akbar dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional dan Harlah ke-6 IPNU Banguntapan di Grojogan, Wirokerten, Banguntapan, Bantul, Jumat (17/11/2023).

Hadir di antaranya Lurah Wirokerten Hj. Rahmawati Wijayaningrum SE bersama Pamong, tokoh agama dan jamaah pengajian. Hadir sebagai penceramah yaitu Habib musthofa Sayyidi Baraqbah LC.

Sementara itu, selama berlangsungnya acara pengajian tersebut mendapat pengamanan dari Polsek Banguntapan yang dibantu Linmas dan Banser. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar