Jumat, 15 Desember 2023

Cipta Kondisi, Polsek Sedayu Sambangi Tempat Ibadah

 

Polsek Sedayu menggelar patroli wilayah malam hari sebagai upaya cipta kondisi antisipasi gangguan kamtibmas di wilayah Kapanewon Sedayu, Bantul, Rabu (13/12/2023) malam.

Kegiatan patroli dipimpin oleh Ipda Kawit dengan menyambangi Gereja St. Theresia Gubug.

Pada kegiatan patroli tersebut, petugas menyampaikan imbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada security gereja, agar tetap meningkatkan kewaspadaan dan pamantauan di lingkungan gereja. (Humas Polsek Sedayu Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar