Selasa, 09 Januari 2024

Bhabikamtibmas Kalurahan Panggungharjo Sambangi Petugas Satpam

 

Petugas Satuan Pengamanan (Satpam) atau Security merupakan bagian dari mitra Polri yang membantu dalam pengamanan di wilayah atau area tertentu seperti di perusahaan baik milik BUMN maupun swasta.

Untuk itu, Bhabinkamtibmas selaku pembina Satpam senantiasa melakukan sambang dan memberikan pembinaan.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kalurahan Panggungharjo Bripka Mulyadi dengan menyambangi Satpam di Bank BRI Unit Niten, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Jumat (5/12/2024).

Dalam kegiatan sambang tersebut Bhabinkamtibmas Bripka Mulyadi menyampaikan pesan-pesan dan imbauan kamtibmas kepada petugas Satpam, serta berkoordinasi dengan pihak Kepolisian apabila ada hal-hal yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas. (Humas Polsek Sewon Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar