Senin, 29 Januari 2024

Tiga Kendaraan Kecelakaan di Jalan Wonosari Bantul, 2 Orang Terluka

 

Kecelakaan lalu lintas (Laka lantas) yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di Jalan Wonosari, Pedukuhan Demblaksari, Baturetno, Banguntapan, Bantul. Akibatnya, dua orang luka-luka.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana menjelaskan, bahwa kejadian bermula saat motor dengan nomor polisi AB 4583 GR yang dikendarai Genta Aji Prakosa (17), warga Sitimulyo, Piyungan, Bantul melaju dari arah barat ke timur pukul 19.00 WIB. Di saat bersamaan ada Zidan Irsyad Alhalid (9), warga Banguntapan, Bantul yang mengayuh sepeda di depan Genta.

"Lalu pemotor bermaksud menyalip pesepeda di depannya dan bermaksud belok ke kiri. Tapi karena tidak cukup ruang motor menyerempet setang sepeda hingga akhirnya pesepeda jatuh ke kiri dan pemotor jatuh ke kanan," katanya kepada detikJogja, Rabu (17/1/2024) malam.

Selanjutnya, pada saat yang sama di belakang pemotor melaju truk bernomor polisi H 9656 BA yang dikemudikan Triyono (63). Karena jarak yang terlalu dekat akhirnya truk tidak mampu menghindari motor di depannya.

"Karena jarak sudah terlalu dekat, truk tidak mampu menghindar dan menabrak motor yang terjatuh di jalan," ujarnya.

Akibat benturan itu, motor mengalami kerusakan pada bodi depan sebelah kiri dan untuk sepeda kayuh mengalami kerusakan berupa tergores pada bodi. Sedangkan untuk truk tidak mengalami kerusakan.

"Untuk pemotor mengalami luka patah tulang kaki kanan dan dirawat di Rumah Sakit Bethesda Jogja. Sedangkan untuk pesepeda luka lecet di tangan kanan dan sopir truk sama sekali tidak mengalami luka," ucapnya.
Istimewa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar