Selasa, 20 Februari 2024

Forkompinkap Banguntapan Bersama Paswascam, Koordinasi Pelaksanaan Tahapan Pemilu 2024

 

Jelang agenda kampanye pemilu 2024 yang sudah semakin dekat, Kapolsek Banguntapan AKP Chandra Satria Adi Pradana SIK bersama Kanit Intelkam koordinasi dengan pengawas pemilu kecamatan (Panwascam) Kapanewon Banguntapan di Salakan Potorono Banguntapan. Kamis tanggal 01 Februari 2024 pukul 20.00 WIB.

Hadir pada giat tersebut Panewu Banguntapan I Nyoman Gunarsa SPsi., MPsi, Danramil Banguntapan Kapten Inf. MB Barhaen Sancoko dan Ketua Panwascam Banguntapan Ima Nur Fitriana SE., MM.

Koordinasi dengan panwascam untuk memastikan tahapan Pemilu 2024 dan Upaya cooling system Polsek Banguntapan untuk mencegah timbulnya potensi konflik yang dapat mengganggu pelaksanaan Pemilu 2024.

Konfirmasi jadwal pelaksanaan kampanye, lokasi dan siapa yang melaksanakan guna antisipasi potensi kerawanan gangguan Kamtibmas. Dan koordinasi untuk menyamakan penanganan jika ada kejadian pelanggaran kampanye, pelantikan pengawas dan PTPS dan pelaksanaan Bimtek pada pengawas dan PTPS.

Serta persiapan menjelang pelaksanaan pencoblosan mulai dari pemutakhiran lokasi TPS, Gudang Logistik pemilu dan pendistribusian logistik pemilu pada tiap kalurahan dan tingkat PPK di Kalurahan Jambidan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar