Rabu, 21 Februari 2024

Polsek Kasihan Pengamanan Jalur dan Titik Kumpul Simpatisan Parpol

 

Personel Polsek Kasihan pengamanan jalur dari simpatisan paprpol yang akan menuju di Stadion Cangkring Kulon Progo untuk mengikuti kegiatan perayaan harlah, Sabtu (3/2/2024).

Kapolsek Kasihan Kompol Nandang Rochman, dalam arahannya ia menekankan kepada anggota untuk selalu menjaga keselamatan, dan melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dari awal sampai akhir.

Kapolsek mengimbau simpatisan yang akan menuju tempat kegiatan agar tertib berlaluljntas serta tidak menggunakan knalpot brong.

Pengamanan di sepanjang jalur di wilayah Kasihan yang dilalui oleh simpatisan.

Ratusan simpatisan yang melintas wilayah Kasihan menggunakan sepeda motor maupun kendaraan roda empat dengan tertib tanpa knalpot brong.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar