Senin, 18 Maret 2024

Kapolsek Piyungan Hadiri Rapat Pleno Rekapitulasi Pemilu 2024 Tingkat PPK

 

Kapolsek Piyungan AKP Amir Machmud S.I.Kom mengikuti Rapat Pleno Rekapitulasi Perolehan Suara dalam Pemilu Tahun 2024 Tingkat PPK Piyungan di Aula Kapanewon Piyungan, Bantul, Sabtu (25/2/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut Penewu Piyungan M. Baried S.Sos MM, Koramil Piyungan Serma Legowo, Panewu Anom Suharno MAP, Ketua Panwaslu Piyungan Syamsuhadi SE beserta staf, Ketua PPK Piyungan Suroto beserta staf, PPS Se Kapanewon Piyungan, serta saksi-saksi dari partai politik peserta Pemilu 2024.

Dalam rapat pleno tersebut Ketua PPK Piyungan Suroto mengawali dengan pembukaan dan pembacaan Hasil Pleno Rekapitulasi Perolehan Suara Pemilu 2024 dari Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten.

Sementara itu, Panewu Piyungan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kerjasama serta dukungan dari stakeholder di Kapanewon Piyungan, sehingga penyelenggaraan Pemilu 2024 dapat berjalan aman dan lancar.

"Terima kasih atas dukungan dari seluruh stake holder yang ada baik dari partai politik, TNI, Polri yang telah berperan mengawal dan menjaga kondusifitas wilayah Piyungan aman kondusif selama Pemilu ini", ucapnya.

Ia juga berharap, setelah momen akbar Pemilu 2024 ini, semua warga masyarakat khususnya warga Piyungan untuk kembali seperti biasa dan tidak mempermasalahkan beda pilihan dalam Pemilu. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar