Rabu, 20 Maret 2024

Personel Polsek Bantul Ikuti Tes Kesamaptaan Jasmani

Personel Polsek Bantul mengikuti Tes Kesamaptaan Jasmani (TKJ) yang bertempat di lapangan Dwi Windu Bantul, Selasa (5/03/2024) pukul 06.30 WIB.

Pada kegiatan tersebut, ada lima item yang harus dijalani oleh anggota. Yaitu, lari keliling lapangan selama 12 menit, pull up, push up, sit up dan shutle run (lari dengan membentuk angka 8).

Kapolsek Bantul Kompol Budi Riyanto S. Sos membenarkan bahwa anggotanya mengikuti Tes Kesamaptaan Jasmani yang mana tujuan utamanya adalah untuk menjaga kesehatan, karena kalau sudah sehat, tubuh akan terasa bugar dan stamina anggota tetap terjaga.

“Tes Kesamaptaan Jasmani  ini dilaksanakan tiap semester untuk mengukur kekuatan jasmani, ini dianggap perlu untuk kesiapan anggota dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” pungkas Kapolsek. (Humas Polsek Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar