Rabu, 20 Maret 2024

Polsek Imogiri Pengamanan Kegiatan Bakti Sosial Oleh Laskar Parpol

 

Anggota Polsek Imogiri dipimpin Kanit Samapta AKP Sulis Sukliyanto melaksanakan pengamanan kegiatan bakti sosial di Panti Asuhan Yapitu Al Huda, Dusun Dengkeng, Wukirsari, Imogiri, Bantul, Minggu (3/3/2024).

Kegiatan bakti sosial tersebut dilakukan oleh salah satu laskar parpol dalam rangka memperingati Harlah.

Dengan menggunakan ratusan sepeda motor, rombongan laskar dari wilayah Kota Yogyakarta dengan pengamanan dari personel Polres bantul dan Polsek menuju Panti Asuhan Yapitu Al Huda.

Dalam pengamanan tersebut personel Polsek Imogiri diploting di sejumlah persimpangan jalan yang dilalui rombongan simpatisan. (Humas Polsek Imogiri Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar