Senin, 20 Mei 2024

Bhabinkamtibmas Kalurahan Singosaren Laksanakan PSN di Padukuhan Singosaren III

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Singosaren Aiptu Sutopo melaksanakan kegiatan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) di Padukuhan Singosaren III, Singosaren, Banguntapan, Bantul, Jumat (3/5/2024).

Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama Lurah Singosaren H. Joko Prayitno, petugas Puskesmas Banguntapan 2, Pamong, Dukuh serta Kader Kesehatan.

Adapun kegiatan PSN ini sebagai upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, mencegah timbulnya wabah demam berdarah, serta mengedukasi masyarakat tentang pola hidup bersih dan sehat. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar