Senin, 01 Juli 2024

Polsek Piyungan Gelar Patroli Ciptakan Kamtibmas Yang Aman Kondusif

 

Sebagai upaya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, serta mencegah dan meminimalisir tindak kriminalitas Polsek Piyungan secara rutin menggelar patroli. Seperti yang dilaksanakan hari ini, Kamis (20/6/2024).

Kegiatan patroli kali ini dipimpin oleh Panit Samapta Polsek Piyungan Aiptu Catur Prasetya Budi dengan sasaran obyek vital, pemukiman penduduk dan tempat-tempat keramian di wilaah Kapanewon Piyungan, Bantul.

“Kami berupaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” kata Aiptu Catur.

“Selain itu, kita juga ingin mendekatkan diri dengan masyarakat, sekaligus menggali informasi terkait kamtibmas di wilayah Piyungan,” imbuhnya.

Dalam patroli tersebut petugas mengajak warga masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap situasi kamtibmas di lingkungan tempat tinggal. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar