Selasa, 08 Oktober 2024

Ngopi Bareng Polisi, Bareng-Bareng Golek Solusi, Kapolda DIY Kumpulkan Laskar Parpol se-DIY di Bantul

 

Untuk tetep menjaga kondusifitas Kamtibmas di DIY, Polda DIY menggelar silaturahmi, Senin 26 Agustus 2024 di Kampung Mataraman, Sewon, Bantul.

Dalam silaturahmi ini Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H. mengundang Perwakilan Laskar Parpol Se-DIY. Sesuai dengan tajuknya, “Ngopi Bareng Polisi, Bareng-Bareng Golek Solusi” bertujuan untuk menyamakan persepsi pihak-pihak yang hadir untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di wilayah DIY.

Selain itu, kesempatan ini juga digunakan untuk menerima masukan, saran, dan kritik kepada Polda DIY.

Dihadiri sekitar 150 orang perwakilan laskar parpol, acara ini juga dihadiri Dirintelkam Polda DIY Kombes Pol Benny Pramono, S.I.K., M.M., Dirlantas Kombes Pol Alfian Nurrizal, S.H., S.I.K., M.Hum., Kabid Humas Kombes Pol Nugroho Arianto, S.I.K., M.H. Kapolres Bantul AKBP Michael R. Risakotta, S.H., S.I.K.,  serta perwakilan dari Kodim Bantul.

Kapolda DIY mengapresiasi keteraturan dalam aksi unjuk rasa pada 22 Agustus 2024 di Yogyakarta. Beliau menegaskan pentingnya menjaga kedamaian di Yogyakarta, yang menurutnya memiliki peran besar dalam sektor pariwisata dan pendidikan.

Kapolda juga menginformasikan tentang upaya peningkatan ketahanan pangan melalui penambahan lahan pertanian, serta pelaksanaan berbagai kegiatan sosial dalam rangka peringatan kemerdekaan.

Selain itu, beliau mengingatkan pentingnya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama Pilkada 2024 dan menyarankan musyawarah untuk menyelesaikan perbedaan.

Dalam sesi tanya jawab, beberapa isu diangkat oleh peserta. Termasuk usulan pengurangan mobilisasi massa saat kampanye, dan perlunya pengawasan terhadap bantuan yang disalurkan ke desa.

Kapolda merespons dengan menyebutkan bahwa pihaknya telah menahan beberapa pelaku onar dan menekankan pentingnya kehadiran polisi di lapangan.

Di akhir acara, perwakilan laskar parpol bersepakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di D.I. Yogyakarta, serta harapan agar forum-forum selanjutnya dapat lebih fokus pada permasalahan sosial dan ekonomi di masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar