Bhabinkamtibmas Kalurahan Girirejo Polsek Imogiri Polres Bantul Aiptu Toto Choirudin melaksanakan pemantauan dan pengamanan kegiatan masyarakat di Dusun Gejayan, Minggu (17/11/2024) pagi.
Kegiatan masyarakat berupa jalan sehat dengan hiburan organ tunggal ini di selenggarakan oleh panitia dalam rangka ulang tahun dasawisma PKK ke 15 Dusun Gejayan RT 13.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan pesan pesan kamtibmas terkait pelaksanaan pilkada serentak yang akan dilaksanakan tanggal 27 mendatang
Aiptu Toto Choirudin juga memberikan himbauan untuk warga masyarakat untuk hadir mengikuti pencoblosan tersebut walaupun beda pilihan untuk selalu menjaga kerukukan sesuai tema hari ini yakni "Guyup rukun nyawiji dadi siji " Tandanya. (Humas Polsek Imogiri)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar