Kamis, 28 November 2024

Kapolsek Sewon Bersama Forkopimkap Laksanakan Patroli Bersama Pastikan Kesiapan TPS Pilkada

 

Kapolsek Sewon, Kompol Hanung Tri Widayanto, S.H., M.Si., bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kapanewon (Forkopimkap) Sewon melaksanakan patroli bersama ke sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kapanewon Sewon. Patroli ini bertujuan memastikan kesiapan sarana dan prasarana TPS menjelang pelaksanaan Pilkada Kabupaten Bantul 2024byang akan di laksanakan esok hari. Selasa (26/11/2024), malam.

Kegiatan patroli dimulai dengan pengecekan di beberapa TPS yang tersebar di kalurahan Panggungharjo, Timbulharjo, Pendowoharjo, dan Bangunharjo. Kapolsek didampingi oleh Panewu Sewon, Pejabat sementara Danramil Sewon, dan perangkat kalurahan setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Sewon Kompol Hanung Tri Widayanto,S.H., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan patroli bersama ini merupakan langkah koordinatif untuk memastikan kesiapan seluruh pihak dalam mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada. “Kami pastikan TPS sudah siap, baik dari segi logistik, keamanan, maupun dukungan petugas di lapangan. Hal ini penting untuk menjamin proses pemungutan suara berjalan lancar dan kondusif,” ujar Kompol Hanung.

Patroli juga mencakup pemeriksaan logistik Pilkada seperti kotak suara, surat suara, dan kelengkapan lainnya, yang telah didistribusikan ke masing-masing TPS. Selain itu, pihak Forkopimkap juga berdialog dengan para petugas TPS untuk memastikan kesiapan mereka menghadapi hari pemungutan suara.

Panewu Sewon Hartini, SIP.MM., menambahkan bahwa koordinasi antara pemerintah, TNI, dan Polri sangat penting dalam menyukseskan Pilkada. “Sinergi yang kita lakukan hari ini menunjukkan komitmen bersama untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga dalam menggunakan hak pilihnya,” ucapnya.

Kapolsek Sewon juga menegaskan bahwa pengamanan TPS akan terus dilakukan hingga seluruh tahapan Pilkada selesai. "Kami akan siaga penuh bersama personil di lapangan demi menjamin situasi tetap aman dan kondusif," tambahnya.

Patroli berjalan lancar dengan hasil pengecekan menunjukkan bahwa TPS di wilayah Kapanewon Sewon telah siap menyambut pelaksanaan Pilkada Kabupaten Bantul 2024. (Humas Polsek Sewon)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar