Ribuan jamaah memadati halaman Masjid An Najwa yang berlokasi di Dusun Kweni, Panggungharjo, Sewon, Bantul mengikuti pengajian rutin Ahad Pon yang diselenggarakan oleh Persaudaraan Dakwah Haji Indonesia (PDHI) se-DIY, Minggu (17/1/2024).
Pengajian ini menghadirkan penceramah Ustaz Dr. H. Khoiruddin Bashori M.Si yang menyampaikan tausiyah bertema pentingnya memperkuat ukhuwah Islamiyah dalam kehidupan bermasyarakat.
Guna memastikan kelancaran dan keamanan selama acara pengajian, Polsek Sewon menerjunkan personelnya untuk melaksanakan pengamanan di sekitar lokasi pengajian. Hal ini untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dan demi kelancarannya.
Kapolsek Sewon, Kompol Hanung Tri Widayanto SH M.Si menyampaikan, pengamanan ini merupakan bentuk pelayanan Polsek Sewon kepada masyarakat dalam mendukung kegiatan keagamaan.
“Kami berkomitmen untuk mendukung semua kegiatan masyarakat, termasuk pengajian besar seperti ini, agar dapat berjalan dengan aman, lancar dan tertib,” ujarnya.
Pengamanan yang dilakukan oleh Polsek Sewon bersinergi dengan pihak panitia, Kokam Sewon Utara, Paksikaton dan Linmas Panggungharjo. (Humas Polsek Sewon Polres Bantul)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar