Jumat, 20 Desember 2024

Bhabinkamtibmas Panggungharjo Hadiri Pertemuan Persatuan Dukuh se-Kalurahan Panggungharjo

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Panggungharjo, Bripka Mulyadi, pagi ini menghadiri pertemuan rutin Persatuan Dukuh (Pandu) se-Kalurahan Panggungharjo yang berlangsung di Joglo Sawit, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Rabu, (18/12/2024).

Pertemuan tersebut dipimpin langsung oleh Lurah Antar Waktu, Bapak Ari Suryanto, S.E., dengan dihadiri berbagai unsur pemerintahan kalurahan.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kamituwo, Jogoboyo, Ulu-ulu Kalurahan Panggungharjo, serta para Dukuh dari seluruh wilayah Kalurahan Panggungharjo. Turut serta dalam kegiatan tersebut, Panit Binmas Polsek Sewon, Ipda Jedik Praptowo, yang turut memberikan arahan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Mulyadi menyampaikan apresiasi atas sinergi yang telah terjalin antara pemerintah kalurahan, para Dukuh, dan pihak kepolisian. Ia juga mengingatkan pentingnya peran aktif semua pihak dalam menjaga keamanan lingkungan di wilayah Panggungharjo.

"Kami mengajak semua pihak untuk terus bekerja sama dalam menciptakan suasana yang aman dan nyaman di masyarakat. Komunikasi yang baik antara aparat desa dan warga menjadi kunci dalam menjaga Kamtibmas," ujar Bripka Mulyadi.

Selain itu, Panit Binmas Ipda Jedik Praptowo juga memberikan masukan mengenai langkah-langkah pencegahan tindak kriminalitas dan pentingnya peningkatan kewaspadaan, terutama menjelang momen-momen tertentu seperti perayaan hari besar atau kegiatan masyarakat yang melibatkan banyak orang.

Lurah Panggungharjo, Bapak Ari Suryanto, S.E., dalam arahannya menyampaikan harapan agar pertemuan seperti ini dapat terus menjadi wadah komunikasi dan koordinasi antara para Dukuh serta pihak-pihak terkait untuk membangun kemajuan kalurahan secara bersama-sama.

Pertemuan ini diakhiri dengan diskusi dan sesi tanya jawab, di mana para Dukuh menyampaikan berbagai aspirasi serta masukan terkait kondisi di masing-masing wilayahnya.  (Humas Polsek Sewon)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar