Sebanyak 960 personel kepolisian akan mengamankan perayaan Natal 2024 di Kabupaten Bantul. Personel tersebut bekerja sama dengan petugas TNI dan elemen masyarakat setempat, seperti organisasi kemasyarakatan dan satuan pengamanan internal gereja.
Kapolres Bantul, AKBP Michael R Risakotta mengatakan, ibadah Natal akan dilaksanakan di 24 gereja pada malam Natal dan 45 gereja pada hari Natal.
Ia meminta petugas untuk melakukan sterilisasi terlebih dahulu sebelum pelaksanaan rangkaian kegiatan perayaan ibadah Natal 2024 di tempat-tempat ibadah tersebut.
“Tujuannya untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan bersama. Kendati ini pengamanan rutin agar selalu waspada,” kata Michael dalam arahannya saat memimpin apel pengamanan Natal 2024 di Mapolres Bantul, Selasa (24/12/2024).
Ia mengatakan, ada tiga poin penting dalam pengamanan Natal, yaitu pengamanan terhadap orang, pengamanan terhadap barang dan pengamanan terhadap kegiatan.
"Pastikan setiap tempat ibadah telah dilakukan sterilisasi, lakukan deteksi dan 'preventive strike' untuk mencegah terjadinya aksi," kata dia.
Ia mengatakan dalam pengamanan Natal ini tak hanya berfokus menjaga keamanan saat kegiatan perayaan Natal melainkan juga menjaga kelancaran lalu lintas.
Selain itu menjaga keamanan sekitar terutama antisipasi aksi kejahatan seperti pecah kaca pada kendaraan yang terparkir di sekitar gereja.
Personel juga diminta membekali diri dengan kelengkapan pengamanan yang diperlukan.
“Mengingat saat ini musim hujan, siapkan jas hujan dan juga senter,” ujarnya.
Perayaan Natal, kata Michael, menjadi momen penting bagi masyarakat untuk beribadah dan bersuka cita.
“Laksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab, semoga kondusifitas selama perayaan Natal 2024 selalu terjaga, dan masyarakat yang merayakan Natal dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman,” tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar