POLSEK SEWON TINGKATKAN OPERASI PEKAT MENJELANG RAMADHAN

Minggu, 15 Juli 20120 komentar


Tersangka Judi Togel beserta barang buktinya
Reskrim Polsek Sewon, Sabtu 14 Juli 2012, jam 19.00 Wib berhasil membekuk tiga orang yang melakukan praktek jual beli Togel jenis Hongkong di dusun Kali Putih Desa Pendowoharjo Kec. Sewon Kab. Bantul, mereka masing-masing Erik (26 Tahun), Mudal (62 Tahun) serta Paimin ( 40 Tahun) semua warga Sewon Bantul.Penangkapan dilakukan petugas ketika ketiganya transaksi togel dirumah Paimin. 

Penangkapan ini berawal dari laporan warga atas aktifitas judi togel Hongkong di daerah tersebut. Mendapat informasi berharga itu Kapolsek Sewon Kompol Fajar Pamuji, SH langsung mengerahkan Opsnal unit Reskrim yang dipimpin Aipda Yuwono ke lapangan  untuk melakukan penyelidikan. Tidak butuh waktu lama, setelah mengetahui lokasi  yang digunakan tempat aktifitas judi togel langsung dilakuan penyergapan. Setelah tertangkap kemudian ketiga tersangka beserta  barang bukti berupa karbon, lembaran nomor dan sejumlah uang diamankan ke Mapolsek Sewon.

Dalam pemeriksaan, Tersangka mengaku melakukan perjudian jenis Togel Hongkong baru dilakukan selama satu bulan, dan Ia hanya sebagai pengepul sedangkan bandarnya belum diketahuinya sebab Ia hanya pengepul dan selanjutnya disetorkan kepada rekannya di Kasihan Bantul, sedangkan yang menyampaikan ke Bandarnya adalah rekan sesama pengepul yang melakukan praktik di Kasihan Bantul. Ia mengakui omzet perharinyanya mencapai Rp. 100.000.- s/d 500.000.- .

“Ketiga tersangka harus membayar mahal, akibat perbuatanya itu di jerat pasal 303 KUHP tentang perjudian dengan ancaman hukuman penjara 5 tahun. Kini tersangka masih menjalani pemeriksaanya yang akandikembangkan  untuk mengungkap jaringan lainnya”, jelas Kapolsek Sewon Kompol Fajar Pamuji, SH

 ”Dari awal kita telah komitmen menyatakan perang terhadap Penyakit Masyarakat serta kejahatan lainnya. Apabila terbukti ada kita langsung tindak tanpa pandang bulu. Untuk itu peran serta masyarakat untuk selalu memberikan informasi pada polisi selalu diharapkan dengan begitu kita mudah memberantasnya sehingga tercipta kenyamanan pada umat islam dalam menjalankan puasanya begitu juga masyarakat Sewon pada umumnya,” imbuhnya.

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger